News
Sabtu, 5 Juli 2014 - 23:00 WIB

PILPRES 2014 : Warga Diminta Aktif Menanyakan Undangan Pilpres

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - KPU Jogja Sosialisasikan Pencoblosan Pilpres di LP Wirogunan

Solopos.com, JAKARTA — Warga DKI Jakarta diminta aktif menanyakan keikutsertaan mereka dalam Pilpres 9 Juli 2014 bila belum menerima undangan resmi. Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno mengatakan saat ini pihaknya tengah menyebar undangan kepada warga provinsi yang tercatat dalam daftar pemilih tetap (DPT).

Menurut dia, penyebaran undangan ditargetkan rampung besok, Minggu (6/7/2014). “Bagi warga yang belum mendapatkan undangan, diharapkan lebih aktif untuk menanyakan kepada kelurahan atau melalui ketua RT dan RW,” ungkapnya seperti dilansir laman resmi Pemprov DKI, Sabtu (5/7/2014).

Advertisement

Sumarno lebih lanjut mengungkapkan pada hari jni logistik pilpres telah disebar hingga tingkat Kelurahan secara serentak. Sementara, lanjutnya, pada H-1 logistik baru akan disebar ke tempat pemungutan suara (TPS).

“Semua logistik dimasukan dalam kotak surat kemudian ditutup, digembok, dan disegel disaksikan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).”

Khusus untuk Kepulauan Seribu, Sumarno menjelaskan logistik telah didistribusikan lebih awal, karena memperhitungkan faktor geografis dan faktor cuaca.

Advertisement

Adapun, jumlah DPT yang tercatat di KPU DKI Jakarta pada Pilpres 2014 mengalami peningkatan dibandingkan saat Pemilu Legislatif 2014 lalu, yakni menjadi 7.096.168 pemilih dari sebelumnya 7.001.520 pemilih. “Kita imbau agar warga Jakarta ikut berpartisipasi dan tidak golput,” tandasnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif