News
Jumat, 27 Juni 2014 - 16:50 WIB

Dinsosnakertrans Jogja Mulai Verifikasi Calon Penerima KMS

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pendaftaran siswa baru melalui jalur Kartu Menuju Sejahtera (KMS). (Desi Suryanto/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, JOGJA – Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota (Dinsosnakertrans) Jogja mulai melakukan verifikasi lapangan terhadap calon penerima kartu menuju sejahtera (KMS) 2015. Diperkirakan proses akan berakhir pada akhir Agustus 2014.

“Verifikasi lapangan akan dilakukan terhadap data penerima kartu menuju sejahtera (KMS) tahun ini dan data usulan baru dari masyarakat,” kata Kepala Seksi Strategi Penanganan Masalah Sosial pada Disosnakertrans Jogja, Esti Setiyarsih, Jumat (27/6/2014).

Advertisement

Jumlah data yang diverifikasi tahun ini sebanyak 25.443 kepala keluarga yang terdiri dari 20.481 kepala keluarga penerima KMS tahun ini ditambah 4.962 kepala keluarga hasil usulan dari masyarakat usai uji publik pertama. Esti menyebut, jumlah usulan masyarakat untuk penerima KMS mengalami penambahan sebanyak 1.468 kepala keluarga bila dibanding usulan yang diterima sebelum uji publik pertama.

“Setelah uji publik selesai, masih ada warga yang datang ke dinas dan meminta namanya dimasukkan sebagai usulan penerima KMS. Namun, karena sudah terlewati, maka kami tidak bisa memenuhi permintaan itu,” kata Esti.

Dinsosnakertrans Jogja menyiapkan 135 pekerja sosial masyarakat (PSM) untuk melakukan verifikasi di lapangan. Tiap PSM akan didampingi oleh masing-masing satu koordinator di kecamatan. Hasil verifikasi di lapangan tersebut kemudian diolah berdasarkan parameter yang telah ditetapkan, yaitu 17 indikator dari tujuh aspek penilaian. Pengolahan data dijadwalkan selesai dalam dua bulan yaitu hingga Oktober karena pada November akan dilakukan uji publik tahap kedua.

Advertisement

“Setelah uji publik kedua pun, masih dimungkinkan ada verifikasi cepat jika dirasa ada warga yang sebenarnya tidak masuk kriteria namun masuk dalam data,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Bidang Bantuan dan Pengembangan Kesejahteraan Sosial Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Yogyakarta Tri Maryatun mengatakan, tidak ada perubahan parameter penilaian KMS pada tahun ini.

“Diharapkan, KMS untuk 2015 sudah dapat ditetapkan Desember,” katanya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif