Jogja
Selasa, 22 April 2014 - 10:04 WIB

Seusai Ngemil di Sawah, Tujuh Orang Keracunan

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI)

Harianjogja.com, KULONPROGO—Berniat mengisi perut di sela-sela menanam padi, lima warga Pedukuhan Seworan, Desa Triharjo, Kecamatan Wates dan dua orang warga Kecamatan Pengasih mengalami keracunan dan dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Wates, Senin (21/4/2014).

Ketujuh korban tersebut merupakan satu keluarga yang terdiri dari kakak beradik dan keponakan, serta satu orang cucu, antara lain, Kamilah, 40, Mujiyati, 46, Tumiyem, 58, Sukirah, 49, Desi Aryanti, 29 serta Nining Supriyanti, 30 beserta anaknya, Rido Rizki Abila, 5.

Advertisement

Peristiwa tersebut bermula saat para korban menanam padi di areal sawah yang berada di Triharjo. Sekitar pukul 08.00 WIB mereka menyantap beberapa jajanan pasar, antara lain, growol, tempe benguk, tahu bacem, pentho, yang dibeli di Pasar Teteg Kulon, dan minum air teh.

Tiga puluh menit kemudian, mereka merasakan pusing, mual, kaki lemas dan muntah. Menyadari kondisi badannya melemah, ketujuh orang tersebut pulang ke rumah.

Sesampainya di rumah, sebagian dari mereka sempat minum air kelapa muda, namun kondisi tidak kunjung membaik. Salah satu anggota keluarga meminjam mobil tetangga dan mengantar ketujuh orang tersebut ke RSUD Wates.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Keracunan Sleman
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif