Sport
Minggu, 30 Maret 2014 - 18:15 WIB

F1 GP MALAYSIA 2014 : Mercedes Tampil Sempurna di Sepang

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua pembalap Mercedes Formula One Lewis Hamilton asal Inggris dan Nico Rosberg asal Jerman merayakan kemenangan mereka bersama tim teknik mereka Andrew Shovlin (kiri) seusai memenangi Malaysian F1 Grand Prix di Sepang International sirkuit. JIBI/Reuters/Samsul Said

Solopos.com, SEPANG — Mercedes tampil sempurna saat melakoni Grand Prix Malaysia 2014 di Sirkuit Sepang. Tak cuma keluar sebagai pemenang, pabrikan asal Jerman itu juga tampil dominan sejak latihan bebas pertama.

Pertanda baik bagi Mercedes tampak saat dua driver mereka bergantian menguasai latihan bebas. Hamilton di latihan bebas pertama, sementara Nico Rosberg di dua latihan bebas sisa.

Advertisement

Hamilton lantas menegaskan bahwa Mercedes memang layak dijagokan seusai merebut pole position. Dia yang tak menemui kesulitan berarti saat balapan, lantas sukses menebus kegagalan finis di seri sebelumnya dengan menjadi juara setlah mencatatkan waktu satu jam 40 menit 25, 974 detik.

Rosberg mampu melengkapi kegembiraan Mercedes dengan mengamankan posisi runner-up usai finis 17,3 detik lebih lambat. Dengan hasil ini, dua pembalap Mercedes saat ini menguasai klasemen sementara. Rosberg ada di posisi pertama dengan raihan 43 poin, disusul Hamilton yang berjarak 18 angka.

Advertisement

Rosberg mampu melengkapi kegembiraan Mercedes dengan mengamankan posisi runner-up usai finis 17,3 detik lebih lambat. Dengan hasil ini, dua pembalap Mercedes saat ini menguasai klasemen sementara. Rosberg ada di posisi pertama dengan raihan 43 poin, disusul Hamilton yang berjarak 18 angka.

Tak cuma itu, Mercedes kini juga ada di posisi pertama klasemen konstruktor dengan raihan 68 poin. Mereka dikuntit oleh McLaren yang mengumpulkan 43 angka.

Sementara itu, juara dunia dunia empat kali berturut-turut, Sebastian Vettel, mulai menunjukkan tanda-tanda perbaikan performa. Setelah gagal finis di GP Australia, driver asal Jerman itu meraih podium pertama dengan menempati posisi tiga balapan di Malaysia.

Advertisement

Baru di lap kedua, Kevin Magnusen dan Kimi Raikkonen sudah masuk ke pit. Posisi lima besar di lap ini dihuni oleh Hamilton, Rosberg, Ricciardo, Vettel and Alonso.

Balapan berjalan delapan lap, Hamilton sudah mulai melesat sendirian di depan. Dia sudah unggul lima detik dari Rosberg. Di lap 14, Vettel masuk pit untuk kali pertama. Hamilton menyusul satu lap kemudian, driver asal Inggris itu lantas menempati posisi kedua di belakang Nico Hulkenberg saat kembali ke lintasan.

Dua lap berselang, Hamilton kembali menjadi yang terdepan. Hulkenberg masuk ke pit untuk melakukan pergantian ban. Di lap 34, Vettel mencatatkan fastest lap. Dia melahap satu putaran dalam catatan waktu satu menit 44,7 detik.

Advertisement

Hingga lap 38, sebanyak empat pembalap yang gagal menyelesaikan balapan. Pastor Maldonando, Esteban Gutierrez, Adrian Sutil, dan juga Sergio Perez. Ricciardo mengalami masalah saat masuk ke pit pada lap 41. Kru Red Bull kurang sempurna saat memasang ban, dia pun sampai harus didorong kembali ke pit lagi untuk membenahi masalah ban. Dia pun harus menempati posisi 14 saat kembali masuk ke trek.

Hingga lap ke-41, Hamilton sudah makin jauh di depan. Dia sudah berjarak 10, 6 detik dari Rosberg yang menempati posisi kedua.

Ricciardo kembali mengalami masalah pada mobilnya di lap 44. Dia pun harus kembali ke pit lagi untuk mengganti sayap depan mobilnya. Ricciardo akhirnya gagal menyelesaikan balapan setelah lima kali melakukan pit. Dia menyerah saat balapan tinggal menyisakan empat lap.

Advertisement

Hamilton berhasil menjadi pembalap pertama yang menyentuh garis finis di Sepang. Dia lantas diikuti Rosberg dan juga Vettel.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif