News
Senin, 3 Maret 2014 - 08:42 WIB

BERITA POPULER : JKT48 di Java Jazz Festival sampai Guntur Bumi

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - FOTO JKT48 DI JFF 2014 : Melodi dkk. Goyang Panggung Java Jazz Festival

Solopos.com, JAKARTA — Konsep eklektik Java Jazz Festival (JFF) dengan penampilan beberapa artis dari aliran musik selain jazz sudah berlangsung sejak beberapa tahun lalu. Ada Slank, Afghan, hingga artis internasional seperti Bruno Mars mengisi panggung JFF untuk menarik pengunjung sambil mempertahankan pengunjung lama dengan penampil-penampil jazz di panggung lain.

Namun, pertunjukan JKT48 di panggung Java Jazz Festival (JFF) 2014 mendorong batasan baru di festival tahun ini. Sekumpulan penyanyi, atau penari, muda wanita bergerak serentak dengan iringan musik “playback” tanpa seorangpun musisi yang mendampingi. Sesuatu yang sangat baru di festival jazz.

Advertisement

Penonton tetap memenuhi panggung ketika belasan gadis berkostum biru dan umbul-umbul putih di rambutnya berlompatan. Fans setia JKT48 tetap hadir. Tidak terlalu banyak memang, tapi mereka berposisi terdepan tepat di hadapan idolanya. Berita berjudul JAVA JAZZ FESTIVAL 2014 : Ini JKT48, Bukan Bruno Mars, Slank, atau Afghan tersebut menjadi salah satu berita populer di Solopos.com, Senin (3/3/2014) pagi.

Selain itu, ada pula kisah unik tentang enam gedung tertinggi di dunia yang menjadi salah satu berita populer pagi ini. Berita tentang Guntur Bumi dan Puput Melati yang sudah sebulan bercerai juga menjadi berita populer. Berikut berita-berita populer di Solopos.com pagi ini:

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif