Soloraya
Rabu, 1 Mei 2024 - 13:15 WIB

Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U-23, Pemkab Boyolali Gelar Nobar Lagi

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ribuan warga Boyolali memadati kawasan Tugu Susu Murni untuk nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia melawan Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 tahun 2024, Senin (29/4/2024) malam. (Solopos/Ni'matul Faizah)

Solopos.com, BOYOLALI — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali bakal kembali menggelar nonton bareng atau nobar pertandingan perebutan juara III AFC Asian Cup atau Piala Asia U-23 antara Timnas Indonesia melawan Irak, Kamis (2/5/2024).

Lokasi nobar masih sama dengan sebelumnya yakni di sekitar Tugu Susu Murni Boyolali pada Kamis malam. “Insyaallah [ada nobar]. Kami hanya menunggu harapan masyarakat, kalau seperti kemarin ya kami persiapkan,” kata Bupati Boyolali, M Said Hidayat, ketika ditemui wartawan di Pendopo Gedhe Boyolali, Rabu (1/5/2024).

Advertisement

Ia berharap Timnas Indonesia bisa menang dalam pertandingan melawan Irak dan akhirnya mendapatkan Juara III. Dengan begitu, Timnas bisa melaju ke Olimpiade Paris.

Beberapa warganet membanjiri kolom komentar unggahan di akun Instagram Said, @msaid_hidayat, yang mengunggah video saat nobar di Tugu Susu Murni Boyolali, Senin (29/4/2024) malam. Ada beberapa warganet yang meminta Pemkab Boyolali untuk mengadakan nobar lagi pada pertandingan Indonesia vs Irak.

“Matur suwun pak bupati, ngenjang Kemis tgl 2 jam 22:30 di damelke Nobar maleh geh pak ,” tulis warganet dengan nama akun @anditpepi. Warganet lain juga meminta nobar selalu diadakan, terutama saat Timnas Indonesia bermain.

Advertisement

“Matursuwun dan semoga selalu menggelar nobar tiap timnas maen nggih pak. . Sehat sehat selalu pak bupati ,” kata pemilik akun @apryharyadi_.

Sebelumnya, Pemkab Boyolali menggelar nobar pertandingan semifinal AFC Asian Cup 2024 antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan. Pada pertandingan tersebut, kesebelasan Timnas Indonesia harus tumbang dikalahkan Uzbekistan dengan skor 0:2.

Acara nonton bareng pertandingan semifinal Piala Asia U-23 tahun 2024 antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan di Tugu Susu Murni, Boyolali, sebelumnya telah diumumkan di akun Instagram Pemkab Boyolali @pemkab_boyolali sejak Sabtu (27/4/2024).

Advertisement

Pengumuman itu disertai dengan imbauan agar warga yang datang untuk menonton tetap menjaga kebersihan dan ketertiban. Pemkab Boyolali juga mengajak masyarakat yang datang untuk membeli jajanan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di sekitar lokasi nobar.

Mimin nyuwun tulung jaga kebersihan [tidak buang sampah sembarangan] dan jaga ketertiban. Tidak membawa/mengaktifkan flare, tidak membawa senjata tajam. Dilarang membawa minuman keras, tidak melakukan konvoi dan tidak memakai knalpot brong, dilarang membawa bendera ormas/atribut partai/atribut ormas/organisasi lainnya,” tulis keterangan pada unggahan tersebut.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif