Sport
Senin, 10 Februari 2014 - 15:18 WIB

SEVILLA 1-4 BARCELONA : Messi Membungkam Kritik

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bintang Barcelona, Lionel Messi (kanan), melepaskan tembakan untuk mencetak gol ke gawang Sevilla di Estadio Ramon Sánchez Pizjuán, Senin (10/2/2014) dini hari WIB. JIBI/Solopos/Reuters/Marcelo del Pozo

Solopos.com, SEVILLA – Torehan hasil apik di kandang Sevilla tak hanya membuat Barcelona kembali menjadi pemuncak klasemen sementara La Liga. Kemenangan La Blaugrana, julukan Barcelona, juga dianggap sebagai kembali sang bintang, Lionel Messi.

La Pulgra, julukan Messi, melesakkan sepasang gol untuk membawa Barca meraih kemenangan 4-1 di kandang Sevilla, Estadio Ramón Sánchez Pizjuán, Senin (10/2/2014) dini hari WIB. Semula Barca sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Alberto Moreno di menit ke-15.

Advertisement

Namun, ketertinggalan La Blaugrana hanya bertahan sesaat. Raksasa Catalan itu mampu bangkit dan berbalik unggul lewat gol Alexis Sanchez di menit ke-34, brace Messi di menit ke-44 dan 56, serta tambahan satu gol dari Cesc Fabregas di menit ke-88.

Pelatih Barcelona, Gerardo Martino, mengaku girang dengan brace Messi itu. Martino yakin sepasang gol itu akan membungkam kritik yang selama ini ditunjukkan pada pemain yang pernah menyandang gelar terbaik dunia empat kali itu.

Sebelumnya, asisten pelatih Barcelona, Angel Cappa, menilai bahwa Messi, yang baru-baru ini mengalami cedera, mulai menurun dan sudah kehilangan gairah permainan.

Advertisement

Sementara, Pelatih Sevilla, Unai Emery, mengklaim bahwa beberapa komentar miring itu justru akan membangunkan sisi buas Messi. Dan ternyata, prediksi Emery terbukti cukup benar.

“Apa yang terjadi adalah mereka [kritik] menyentuh kehormatannya, tapi lawan selanjutnya biasanya harus membayar hal itu, bukan kritiknya,” ujar Martino, seperti dilansir Soccerway, Senin.

“Messi selalu menjadi penentu, tak masalah apa posisinya. Terkadang dia hanya menarik orang ketengah, untuk memberikan kami ruang di sayap.”

Advertisement

Rekan Messi, Andres Iniesta, juga memberikan dukungannya pada Messi, setelah Barca kembali ke puncak klasemen.

“Leo tak pernah hilang, dia adalah salah satu dari sedikit pemain yang jika diberikan beberapa detik atau beberapa meter bisa mengubah permainan. Dia melakukan itu setiap hari dan dia melakukannya dengan baik hari ini,” tutur Iniesta.

“Penting mendapatkan kemenangan dan kembali ke puncak liga. Kami kehilangan tampuk pimpinan selama enam hari dan tak butuh waktu lama untuk mendapatkan kembali. Kondisinya tidak yang terbaik, tapi kami melakukannya.”

Tambahan tiga poin membuat Barca kini mengantongi poin 57, sama dengan kedua rivalnya, yakni Real Madrid dan Atletico Madrid. Namun, Barca berhak di puncak, karena memiliki keunggulan agregat gol.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif