Otomotif
Sabtu, 28 Desember 2013 - 15:50 WIB

Suzuki Ertiga Masih Menjadi Primadona

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suzuki Ertiga, salah satu produk dari Suzuki (Dok/JIBI)

Solopos.com, JAKARTA–Varian Multi Purpose Vehicle (MPV) dari PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS), Suzuki Ertiga masih mendominasi penjualan tahunan Suzuki.

Menurut 4W Marketing and DND Director PT. SIS, Davy Tuilan, penjualan Ertiga mendominasi hingga 38 persen dari total penjualan.

Advertisement

Penjualan Ertiga bahkan paling tinggi diantara enam varian yang baru diluncurkan tahun ini yakni The New Swift, Suzuki Splash, Ertiga Elegant, Ertiga Double Blower, Suzuki Wagon R dan Ertiga Automatic.

“Yang masih dominan itu Ertiga,” kayanya di Jakarta Selatan, Jumat.

Penjualan Ertiga yang cukup tinggi tersebut, menurut Davy juga karena dipengaruhi oleh program pemasaran terutama test drive.

Advertisement

“Tahun lalu saja, dari Oktober 2012 hingga Maret 2013 kontribusi dari test drive mencapai 15 persen,” katanya.

Untuk tahun depan, Davy menargetkan peningkatan penjualan serta market share.

“Tahun depan kami targetkan 20 persen,” katanya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif