Soloraya
Senin, 9 Desember 2013 - 08:36 WIB

1.290 Meter Jalan di Manyarejo Sragen Dibetonisasi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Betonisasi Jalan (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Betonisasi Jalan (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SRAGEN – Setidaknya 1.290 meter jalan di Dukuh Mundungrejo, Desa Manyarejo, Kecamatan Plupuh, Sragen dibetonisasi.

Advertisement

Pengecoran tersebut didanai dari program percepatan infrastruktur desa (PPID) serta bantuan dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU).

Bayan II Manyarejo, Sutanto, kepada Solopos.com, Minggu (8/12/2013) menjelaskan dana senilai Rp100 juta dari PPID digunakan untuk pengecoran jalan sepanjang 605 meter.

“Untuk PPID sudah selesai sepekan ini,”  katanya.

Advertisement

Sutanto menambahkan pengecoran jalan di dukuh yang sama juga mendapat kucuran dana dari DPU senilai Rp33 juta. Pengecoran menggunakan dana dari DPU tersebut sudah dilakukan sekitar lima hari ini dan diperkirakan rampung akhir Desember.

Selain mendapat kucuran dana dari PPID dan DPU, Sutanto mengatakan wilayahnya juga mendapat kucuran dana dari program pembangunan infrastruktur perdesaan (PPIP) senilai Rp250 juta. Dana tersebut digunakan untuk pengecoran jalan di wilayah Dukuh Grogolan.

Sekretaris Desa (Sekdes) Manyarejo, Sutarmin, menjelaskan dana dari PPIP digunakan untuk pengecoran jalan serta perbaikan jembatan. “Sekarang pengerjaan sudah sekitar 70% selesai. Dimulainya akhir November lalu. Untuk pendanaan ada juga dari swadaya masyarakat setempat,” urai dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif