Ada juga tulisan “Eko Sapto Purnomo Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Sukoharjo Fraksi Gerindra Petugas Rakyat Dadi Ora Lali”. Di bagian paling bawah terdapat tulisan Relawan Wonge Mase, selaku pemasang spanduk.Ketua Relawan Wonge Mase Sukoharjo, Muh. Syahid Mubarok, saat dimintai keterangan, Senin (6/5/2024), mengakui pihaknya yang memasang spanduk-spanduk berisi dukungan terhadap Eko Sapto untuk maju dalam Pilkada Sukoharjo tersebut. Spanduk itu bentuk dukungan kepada Eko.

“Ya, benar mas itu dari kami relawan Wonge Mase Sukoharjo, sebagai wujud support dukungan kepada Mas Eko Sapto Calon Bupati Sukoharjo dari Gerindra,” ujar dia. Syahid mengatakan Sukoharjo butuh perubahan.  Sosok Eko Sapto dinilai sebagai figur yang layak untuk memimpin dan memajukan Sukoharjo ke depan.

Ihwal spanduk dukungan untuk Eko Sapto maju sebagai bakal cabup Sukoharjo dalam Pilkada 2024, menurut Syahid sudah disebar di sekitar 100 lokasi berbeda. Dalam beberapa waktu ke depan akan dilakukan pemasangan spanduk-spanduk serupa di lokasi yang berbeda lagi.

Advertisement

Disinggung kesiapan memenangkan Eko Sapto, menurut Syahid, siap. “Tentu kami siap,” tegas dia. Sebab dia menyatakan Sukoharjo bukan hanya milik satu partai saja. Lebih dari itu, Syahid mengatakan, Eko Sapto adalah figur muda yang mempunyai kapasitas, integritas memimpin Sukoharjo, serta sudah mengakar.

Selain dukungn untuk Eko Sapto Purnomo di bursa Cabup Sukoharjo, kabar lain tentang sosok crazy rich asal Colomadu Karanganyar, musim kemarau di Solo, seleksi pengisian jabatan sekda di Wonogiri, hingga tahanan kabur dari Lapas Klaten juga masuk daftar berita terpopuler siang ini.

Berikut 10 berita terpopuler Solopos.com 24 jam terakhir hingga Selasa (7/5/2024) siang:

Advertisement