Entertainment
Selasa, 12 November 2013 - 03:07 WIB

FILM BARU : EDENSOR Putar Perdana pada Malam Natal

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Edensor, karya ketiga Andrea Hirata pada tetralogi Laskar Pelangi (mondosworld.com)

Solopos.com, JAKARTA — Sukses film-film yang diangkat dari tetralogi buku laris karya penulis asal Belitong, Andrea Hirata, segera berlanjut. Setelah Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi, sukses sebagai boxoffice di bioskop-bioskop Indonesia, sekuel ketiga yang berjudul Edensor dijadwalkan diputar di bioskop-bioskop Indonesia, sehari sebelum Hari Natal, 24 Desember 2013.

Berbeda dengan Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi yang dibesut Riri Riza, Edensor disutradarai oleh Benny Setiawan. Andrea Hirata juga lepas tangan pada proses pembuatan film Edensor. Di hadapan wartawan Jakarta, Senin (11/11/2013), ia beralasan tak ahli menggarap medium film sehingga hanya menyumbang 3 lagu untuk film itu, selain naskah asli. “Saya tidak mau ikut campur, saya bukan filmmaker, bukan ahlinya,” tegas dia.

Advertisement

Tetralogi Laskar Pelangi adalah seri buku best seller yang bukan hanya berjaya di pasaran tetapi juga berkali-kali menyabet penghargaan sebagai karya sastra bermutu. Setelah buku pertama yang berjudul Laskar Pelangi, buku ke-2 seri itu adalah Sang Pemimpi yang telah pula sukses mendulang rupiah dari layar lebar. Selanjutnya adalah Edensor, dan terakhir adalah Maryamah Karpov.

Sesuai naskah asli yang berupa novel dengan judul sama, film lanjutan dari Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi itu mengisahkan petualangan Ikal (Lukman Sardi) dan Arai (Abimana Artasatya) yang melanjutkan pendidikan di Prancis. Karakter Arai pada Sang Pemimpi diperankan Nazril Irham alias Ariel yang kala itu adalah vokalis grup band papan atas Indonesia, Peterpan.

Selain Lukman Sardi dan Abimana Artasatya, film karya sutradara Benni Setiawan itu juga dibintangi oleh Mathias Muchus, Arswendy Nasution, Shalvynne Chang, Zulfani, Rendy Ahmad, dan Ferdian. Sedangkan grup vokal Coboy Junior didapuk menjadi pengisi lagu utama film tersebut yang berjudul Pelangi dan Mimpi.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif