Soloraya
Senin, 4 November 2013 - 14:38 WIB

Jatisrono dan Wonogiri Gelar Mapsi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Siswi SD se-Wonogiri mengikuti Lomba Seni Kaligrafi Alquran (Loskaq) di ruang kelas SDN 7 Wonogiri pada lomba Mapsi tingkat Kecamatan Wonogiri, Senin (4/11/2013). (Trianto Hery Suryono/JIBI/Solopos)


Siswi SD se-Wonogiri mengikuti Lomba Seni Kaligrafi Alquran (Loskaq) di ruang kelas SDN 7 Wonogiri pada lomba Mapsi tingkat Kecamatan Wonogiri, Senin (4/11/2013). (Trianto Hery Suryono/JIBI/Solopos)

Solopos.com, WONOGIRI-Pelajar sekolah dasar (SD) di Kecamatan Jatisrono dan Wonogiri menggelar ajang lomba dan Seni Islami (MAPSI) secara terpisah.

Advertisement

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Senin (4/11/2013), lomba Mapsi di Jatisrono digelar Sabtu (2/11/2013) sedang di Wonogiri dilaksanakan, Senin di SDN 7 Wonogiri.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan (KCD) Wonogiri, Suratno, sebanyak sembilan cabang dilombakan pada ajang itu. Cabang baru yang dilombakan tahun ini adalah lomba tilawah atau baca Alquran.

Cabang yang lain adalah pengetahuan Agama Islam, lomba pengetahuan baca tulis Alquran, lomba keterampilan gerakan dan bacaan salat dan tartil Alquran, lomba khat dan seni kaligrafi Alquran. Juga lomba azan, lomba seni khitabah, lomba seni irama musik rebana dan lomba seni macapat.  Suratno menegaskan, pemenang di masing-masing kecamatan akan menjadi duta wilayah untuk maju pada ajang serupa di tingkat kabupaten pada 9 November mendatang.

Advertisement

“Peserta lomba Mapsi di Wonogiri sebanyak 671 siswa,” sambung Mahmud Mustopa, panitia lomba.

Sementara itu, di Jatisrono, lomba Mapsi digelar di SDN 1 Watangsono, Kecamatan Jatisrono diikuti 37 SD atau sekitar 666 siswa. “Kegiatan digelar oleh kelompok kerja gusu Pendidian Agama Islam bertujuan dan prestasi di bidang agama Islam,’ ujar Ketua panitia lomba, Sarno.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif