Komunitas
Senin, 30 September 2013 - 03:42 WIB

TPQ ADVENTURE : Terbentuk Kala Banyak Guru TPQ Suka Jelajah Alam

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Beristirahat sejenak di daerah yang datar dilakukan anggota komunitas TPQ Adventure Soloraya sebelum mencapai puncak Gunung Merbabu, 17 Agustus 2013. (JIBI/Solopos/Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Berpetualang dengan menjelajahi alam, seperti susur pantai, berkemah di alam bebas dan naik gunung merupakan kegiatan yang mengasyikan dan penuh tantangan. Sehingga banyak yang menyukai kegiatan seperti ini. Beragam kelompok pencinta alam pun terbentuk di sekolah-sekolah maupun kalangan pemuda. Tidak hanya itu, ada juga kelompok pencinta alam dan suka berpetualangan yang anggotanya guru-guru mengaji atau guru taman pendidikan qur’an (TPQ).

Nama komunitasnya TPQ Adventure yang memang wadah bagi guru-guru TPQ yang suka berpetualang melakukan jelajah alam. Menurut Abdul Wahab selaku penggagas TPQ Adventure, ide membentuk komunitas bagi guru-guru TPQ yang suka berpetualang itu ketika dirinya melihat banyak guru TPQ yang bergabung di Lembaga Koordinasi Gerakan (LKG) TPQ Soloraya ternyata banyak yang memiliki hobi jelajah alam. “Hanya saja, beberapa teman guru TPQ yang suka berpetualang menjelajahi alam itu justru bergabung dengan kelompok pencinta alam lain. Kemudian muncul ide kenapa tidak membentuk wadah sendiri,” tutur Abdul Wahab memulai ceritanya, kepada Solopos.com, Sabtu (21/9/2013) di Pabelan, Sukoharjo.

Advertisement

Kendati muncul ide seperti itu, tambahnya, belum langsung membentuk komunitas. Pihaknya bersama Umar Nurcholis, Ardy, dan beberapa teman guru TPQ lainnya baru sekadar melontarkan ide awal itu dalam kegiatan susur pantai selatan. “Ternyata kegiatan susur pantai selatan mulai dari Pantai Sepanjang hingga Pantai Baron, banyak guru-guru TPQ yang tertarik dan bergabung dalam kegiatan itu,” jelas Abdul Wahab yang dibenarkan Ardy guru TPQ lainnya.

Maka setelah kegiatan yang digelar akhir November 2011 tersebut, ditambahkan Umar Nurcholis, beberapa teman semakin bersemangat dan mendukung ide dibentuknya komunitas guru-guru TPQ yang suka berpetualang dalam artian positif. “Hingga akhirnya disepakati untuk kembali menggelar acara jelajah alam pada 17 Agustus 2013 dengan kegiatan mendaki Gunung Semeru,” papar Umar.

Maka sebelum pelaksanaan, beberapa guru TPQ yang punya hobi berpetualang jelajah alam dikabari. Kegiatan mendaki gunung itu pun sukses dilaksanakan dan menjadi momen penting komunitas TPQ Adventure. “Karena di puncak Gunung Merbabu itulah , TPQ Adventure resmi terbentuk sebagai komunitas yang mewadahi guru-guru TPQ yang suka berpetualang,” ujar Umar yang didaulat sebagai Ketua TPQ Adventure Soloraya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif