Soloraya
Minggu, 22 September 2013 - 09:21 WIB

PILKADA KARANGANYAR : Ayo Optimitis Dapat Bicara Banyak di Pilkada

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Karanganyar, Aris Wuryanto (kanan) dan Wagiyo Ahmad Nugroho (kiri). (Dok/JIBI/Solopos)


Pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Karanganyar, Aris Wuryanto (kanan) dan Wagiyo Ahmad Nugroho (kiri). (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR — Calon bupati dan wakil bupati Karanganyar,  Aris Wuryanto-Wagiyo (Ayo) optimistis  dapat bicara banyak dalam Pilkada di Bumi Intanpari.

Advertisement

Pasalnya Ayo mendapat dukungan kuat dari kalangan  grass root untuk mengangkat suara mereka dalam Pilkada Karanganyar kali ini.

Hal tersebut dikemukakan Aris Wuryanto seusai menggunakan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS) 11 yang berada di Kelurahan Popongan, Kecamatan/Kabupaten Karanganyar, Minggu (22/9/2013).

Ia yang datang ke TPS  bersama istri dan keluarganya itu  usai menggunakan hak pilihnya sekitar pukul 08.25 WIB.

Advertisement

Sebelumnya dikabarkan, pejabat divisi sosialisasi dan logistik KPU Karanganyar, Sutopo, menjelaskan pihaknya akan melaksanakan penghitungan cepat sementara atau quick count Pilkada Karanganyar.

Seusai jadwal pemungutan suara, petugas PPS akan mengirim hasil penghtungan suara kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) melalui pesan singkat atau short message service (SMS). Kemudian, petugas PPK langsung mengirim ke KPU Karanganyar. Petugas KPU Karanganyar akan merekap hasil penghitungan suara dari setiap kecamatan. Kemungkinan, hasil quick count bisa diketahui pada Minggu malam.

Tiga pasang calon bupati-wakil bupati (cabup-cawabup) yang bertarung pada Pilkada Karanganyar yakni Aris Wuryanto-Wagiyo (Ayo), Paryono-Dyah Shintawati (Pasti) dan Juliyatmono-Rohadi Widodo (Yuro).

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif