Sport
Senin, 26 Agustus 2013 - 20:25 WIB

Australia Resmi Masuk AFF

Redaksi Solopos.com  /  Yusmei Sawitri  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo AFF

Logo AFF

Solopos.com, SYDNEY—Federasi Sepak Bola Australia (FFA) resmi bergabung ke Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF), Senin (26/8/2013). Negeri Kanguru itu diterima secara aklamasi oleh anggota AFF dalam Kongres Luar Biasa AFF di Dili, Timor Leste.

Advertisement

“Federasi Sepak Bola Australia merasa terhormat masuk ke dalam Federasi Sepak Bola ASEAN. Kami berharap menjadi anggota aktif dan berkontribusi dalam perkembangan dan kesuksesan sepak bola di wilayah kami,” ujar Sekretaris Jenderal dan CEO FFA, David Gallop, seperti dilansir abs-cbnnews.com.

Australia resmi bergabung dengan Konfederasi Sepak Bola Asia pada 2006, hijrah dari Konfederasi Sepak Bola Oceania (OFC) yang kurang kompetitif. Bergabungnya Australia ke AFF terjadi menjelang kiprah penting Australia yang akan menjadi tuan rumah Piala Asia pada 2015.

“Besok kami akan menandai tepat 500 hari sebelum bergulirnya Piala Asia di Australia. Sebagai anggota AFF, kami akan melakukan yang terbaik untuk membuat ASEAN bangga,” tegas Gallop.

Advertisement

Sekretaris Jenderal AFF, Azzuddin Ahmad, mengaku senang Australia bisa bergabung ke wilayah ASEAN. Ia berharap, AFF bisa meningkatkan kerja sama dengan Australia agar sepak bola Asia Tenggara bisa berkembang lebih baik.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif