Sport
Jumat, 26 Juli 2013 - 03:25 WIB

Buntut Berjudi di Bulan Puasa, Cisse Bersedia Kenakan Jersey Wonga

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Papiss Cisse saat mengenakan seragam Newcastle musim lalu. Seragam berlogo Wonga ini kembali akan dikenakan Cisse musim depan. DokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Papiss Cisse saat mengenakan seragam Newcastle musim lalu. Seragam berlogo Wonga ini kembali akan dikenakan Cisse musim depan. DokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Solopos.com, TYNESIDE –Striker Newcastle, Papiss Cisse, akhirnya mengubah pendiriannya. Penyerang muslim asal Senegal ini akhirnya bersedia mengenakan seragam baru Newcastle yang berlogo sponsor perusahaan peminjam uang, Wonga.

Advertisement

Dilansir Daily Mail, semula Cisse menolak mengenakan seragam The Magpies, julukan Newcastle, yang berlogo Wonga. Cisse menilai Wonga merupakan perusahaan peminjam uang yang mengenakan bunga tinggi atau dalam kepercayaan Islam disebut riba.

Dengan mengenakan seragam Wonga, Cisse berarti akan mensponsori perusahaan yang memasarkan riba, yang dalam kepercayaan Islam dianggap haram. Dan hal ini tak sesuai dengan keyakinannya sebagai seorang muslim.

Advertisement

Dengan mengenakan seragam Wonga, Cisse berarti akan mensponsori perusahaan yang memasarkan riba, yang dalam kepercayaan Islam dianggap haram. Dan hal ini tak sesuai dengan keyakinannya sebagai seorang muslim.

Penolakan Cisse ini pun berbuntut penolakannya untuk mengikuti kamp pelatihan Newcastle di Portugal selama sepekan. Spekulasi yang beredar, Cisse pun akan dilego pada bursa transfer musim panas ini.

Bahkan, rumor yang beredar, Cisse sudah ditawari kontrak untuk pindah ke klub kaya raya Rusia, Anzhi Makhachkala.

Advertisement

Papiss Cisse saat tengah berjudi di sebuah kasino di pusat kota Newcastel, beberapa waktu lalu. (Twitter/dailymail.co.uk)

Tahu belangnya terbongkar, Cisse dikabarkan bersedia menggenakan seragam baru Newcastle dengan sponsor Wonga itu.

Cisse pun kemungkinan tak jadi didepak dari Newcastle. Cisse bahkan dikabarkan bersedia mengenakan jersey berlogo Wonga saat menjalani latihan dan pertandingan pertamanya musim ini.

Advertisement

Kabar dari Cisse ini tak ayal memberikan angin segar bagi manajer Newcastle, Alan Pardew, yang baru kembali dari pelatihan di Portugal. Di Portugal, Newcastle melakoni dua laga pramusim, di mana satu laga berakhir dengan kekalahan dan satu laga lainnya berkesudahan seri.

Newcastle direncanakan akan menghadapi Blackpool pada Minggu (28/7/2013) waktu setempat. Dan Cisse, yang telah menjalani latihan terpisah pekan lalu, diharapkan bisa bergabung.

Cisse saat ini merupakan salah satu andalan lini depan Newcastle. Ia menjadi andalan menyusul dijualnya Demba Ba ke Chelsea, awal Januari lalu.

Advertisement

Striker 28 tahun ini dibeli Newcastle dari SC Freiburg Jerman pada pertengahan musim 2012/2013 lalu. Selama di Newcastle, Cisse telah bermain sebanyak 50 kali dengan torehan 21 gol.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif