Umum
Rabu, 17 Juli 2013 - 18:22 WIB

BISNIS OTOMOTIF : SBJG Sasar Pasar Solo

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Suzuki Nex (Agoes Rudianto/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Suzuki Nex (Agoes Rudianto/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO—PT Sumber Baru Jaya Gemilang (SBJG) menyasar pasar Solo. Hal ini sebagai salah satu langkah ekspansi untuk menembus pasar Jateng.

Advertisement

Board of Director PT Suvianty (SBJG), Suvianty, menuturkan selama ini memilih konsentrasi di daerah kabupaten, seperti Wonogiri, Boyolali, dan Sukoharjo. Wanita yang akrab disapa Titi ini mengatakan pasar di daerah kabupaten sangat potensial. Hal ini terlihat dari perolehan market share Suzuki di Wonogiri, yakni sebanyak 20%. Bahkan penjualan di tiga kabupaten tersebut terus meningkat.

“Daerah kabupaten itu akses transportasi lebih sulit dan jarak tempuh antar lokasi yang lebih jauh jika dibandingkan di kota. Oleh karena itu, kebutuhan akan kendaraan pribadi dalam hal ini sepeda motor sangat banyak,” ungkap Titi kepada wartawan disela-sela peresmian diler SBJG di Colomadu, Karanganyar, Rabu (17/7/2013).

Titi menuturkan pihaknya berencana memantapkan posisi di daerah terlebih dahulu, kemudian baru menyasar kota. Walau persaingan bisnis diler di Solo cukup ketat, Titi optimistis bisa merebut pasar. Hal ini karena pihaknya lebih menonjolkan pelayanan presales dan after sales.

Advertisement

“Pelayanan yang baik dan cepat memang menjadi andalan kami. Kami pun yakin bisa menaikkan market share penjualan sepeda motor Suzuki dari 15%-20% menjadi 25% sampai akhir tahun,” kata Titi.

Selain itu, Titi mengatakan selalu melibatkan pelanggan dalam setiap acara SBJG untuk mendekatkan diri kepada pelanggan. Titi menuturkan sebagai salah satu cara untuk menjaga kepuasan pelanggan adalah memperbanyak ready stok. Hal ini supaya pelanggan merasa puas karena bisa langsung membawa kendaraan yang dibeli sehingga waktu tunggu kelengkapan surat menyurat kendaraan seperti STNK dan BPKB juga cepat.

Titi mengatakan saat ini hampir semua merek sepeda motor Suzuki laku dipasaran. Apalagi Nex yang semakin banyak dicari karena sesuai dengan gaya anak muda. Pemilihan waktu pembukaan diler baru, menurut Titi tidak ada hubungan dengan Lebaran. Walau begitu, dia berharap dengan adanya diler baru ini mampu mendongkrak penjualan Suzuki sampai dua kali lipat saat Lebaran kali ini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif