Umum
Selasa, 2 Juli 2013 - 18:03 WIB

Wow! Persib Ungguli Barca Dan MU Jadi Klub Terbaik Dunia

Redaksi Solopos.com  /  Tomi Kurniawan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo Persib Bandung (JIBI/SOLOPOS/google.com)

Logo Persib Bandung (JIBI/SOLOPOS/google.com)

Solopos.com, SOLO—Klub sepakbola asal Indonesia Persib Bandung menduduki peringkat pertama sebagai klub sepakbola terbaik di dunia versi website The Best Top Tens.

Advertisement

Persib bahkan mengungguli klub tenar juara liga-liga besar di Eropa yakni Barcelona yang menduduki peringkat kedua dan Manchester United di peringkat ketiga. Website ini telah dipilih lebih dari 95.000 orang dan melibatkan lebih dari 300 klub dari seluruh dunia.

Persib yang secara mengejutkan mampu menduduki peringkat satu ini mendapatkan pandangan negatif dari pengunjung website karena kurang mengenal klub dari Ibukota Jawa Barat ini. “Siapa itu Persib Bandung dan mengapa mereka menduduki peringkat satu dunia?” tulis salah satu pengunjung.

Persib yang saat ini berkompetisi di kasta tertinggi liga super Indonesia tengah berjuang merebut posisi perama di klasemen. Persib mengumpulkan 53 poin dan saat ini masih tertinggal 11 poin dari pemimpin klasemen Persipura Jayapura.

Advertisement

Berikut 10 klub terbaik dunia versi laman the best top tens:

  1. Persib Bandung (Indonesia)
  2. Barcelona (Spanyol)
  3. Manchester United (Inggris)
  4. Real Madrid (Spanyol)
  5. Chelsea (Inggris)
  6. Galatasaray (Turki)
  7. Liverpool (Inggris)
  8. AC Milan (Italia)
  9. FC Bayern Munich (Jerman)
  10. Persepolis (Iran)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif