News
Senin, 17 Juni 2013 - 23:04 WIB

KENAIKAN HARGA BBM : Demonstran Rusak Restoran Cepat Saji, 2 Motor Dibakar

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

MEDAN — Disetujuinya RAPBN-P 2013 dalam rapat paripurna DPR, Senin (17/6/2013) malam, ternyata membuat sejumlah aksi demonstrasi yang berlangsung sejak pagi, itu semakin anarkistis. Di Medan, sejumlah elemen mahasiswa melakukan perusakan dan melempari kaca-kaca rumah makan cepat saji, yang berada di Jl Sutomo, Medan.

Dari pantauan, aksi mahasiswa yang tergabung dalam Barisan Rakyat (BARAK) langsung emosi, Senin sekitar pukul 22.30 WIB setelah mengetahui pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak.

Advertisement

Mahasiswa juga membakar dua unit sepeda motor milik KFC yang terparkir di pelataran parkir KFC Jalan Sutomo Medan. Aksi mahasiswa tersebut digelar di persimpangan Jalan Perintis Kemerdekaan Medan-Jalan Sutomo Medan.

Emosi mahasiswa terus memuncak, bahkan mahasiswa juga sempat melempari kaca hotel yang jaraknya tidak jauh dari lokasi unjukrasa mahasiswa.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif