News
Senin, 27 Mei 2013 - 21:25 WIB

PENGUMUMAN SNMPTN : Di UNS, 272-408 Peserta Diperkirakan Tak Daftar Ulang

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo SNMPTN

Logo SNMPTN

SOLO—Hari Senin (27/5/2013) sore tadi hasil seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) 2013 diumumkan. Sebanyak 2.720 peserta SNMPTN diterima di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo.

Advertisement

Kepala Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UNS 2013, Sutarno, Senin mengatakan ada kemungkinan sekitar 10%-15% atau sekitar 272 hingga 408 peserta tidak melakukan daftar ulang SNMPTN setiap tahunnya.

Alasannya, bisa jadi karena prodi yang dipilih tidak sesuai dengan keinginan hati, sehingga yang bersangkutan mendaftarkan diri di program seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) atau jalur masuk lain.

“Imbauan kami peserta yang telah diterima memberikan tempat kepada peserta lain yang ingin masuk perguruan tinggi [PT]. Mengenai sanksi kepada sekolah yang siswanya sudah diterima tetapi tidak mengambil tempat di SNMPTN, bisa jadi ada sanksi,” ujarnya kepada wartawan di Ruang Sidang Pembantu Rektor I UNS, Senin malam.

Advertisement

Peserta yang diterima selanjutnya diwajibkan membayar dan melakukan registrasi online pada 3-7 Juni mendatang.

Setelah itu, mereka juga wajib mengikuti pemeriksaan kesehatan dan dokumen pada 18-19 Juni. Keterangan lebih lanjut mengenai proses daftar ulang dan pembayaran dapat dilihat lebih lanjut situs resmi snmptn.ac.id.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif