Lifestyle
Jumat, 3 Mei 2013 - 12:22 WIB

Ayam Penyet & Kremes Nan Gurih di Waroeng Gampils

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ayam penyet Waroeng Gampils (Kurniawan/JIBI/SOLOPOS)

Ayam penyet Waroeng Gampils (Kurniawan/JIBI/SOLOPOS)

Sensasi pedas sambal bawang ayam penyet dan kremes dapat kita dapatkan di Waroeng Gampils yang beralamat di Jl Adisucipto, Solo tepatnya Desa Paulan, Colomadu, Kabupaten Karanganyar.

Advertisement

Warung makan yang baru beroperasi tujuh bulan terakhir ini menyediakan ayam goreng, penyet dan kremes dengan harga ekonomis. Pembeli hanya perlu menyiapkan Rp10.000 untuk menikmati seporsi nasi dan satu potong ayam goreng atau penyet maupun kremes.

Ada juga paket ekonomis Rp11.000 untuk seporsi nasi, sepotong olahan ayam, lalapan dan es teh. Anda bisa juga memilih paket Rp13.000 untuk seporsi nasi, lalapan, es teh da sepotong olahan daging ayam kampung.

“Beli paket lebih murah,” ungkap Suryandari, pengelola Waroeng Gampils saat ditemui Solopos.com, baru-baru ini.

Advertisement

Ayam kremes Waroeng Gampils (Kurniawan/JIBI/SOLOPOS)

Pembeli bebas memesan menu favorit, baik ayam penyet, goreng atau kremes. Waroeng Gampils menyediakan bagian terbaik daging ayam yakni dada dan paha. Harganya pun tidak dibedakan. Di warung ini pembeli akan dimanjakan dengan rasa gurih daging ayam dan pedasnya sambal bawang matang.

“Pedasnya kami buat pas di lidah,” imbuhnya.

Advertisement

Sehingga para orangtua tidak perlu khawatir saat mengajak anak mampir di Waroeng Gampils. Sebab tingkat pedas sambal bawangnya relatif bersahabat di lidah anak sekali pun.

Selain itu pengelola warung melarang penggunaan berbagai pengawet berbahaya. Biasanya untuk kategori anak dan remaja lebih menyukai sensasi gurihnya ayam kremes.

Untuk minum disediakan aneka jus buah seperti jeruk, jambu merah, melon dan tomat. Satu porsi es jus buah dibanderol Rp4.000, es teh manis Rp1.500 dan teh manis Rp1.000.

Waroeng Gampils beroperasi saban hari mulai pukul 09.00 WIB hingga 20.00 WIB. Warung ini juga melayani pemesanan menu dalam jumlah besar seperti untuk acara rapat. Bagi Anda yang tidak menyukai daging ayam, bisa memilih jeroan berupa ati atau ampela. Harganya lebih murah ketimbang daging ayam, yakni Rp3.000 untuk ati atau ampela.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif