News
Sabtu, 23 Maret 2013 - 08:34 WIB

LAPAS SLEMAN DISERBU: Korban Tewas Baru Semalam di Lapas Sleman

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Polisi melakukan pengamanan ketat di depan pintu Lapas Sleman, Jogja, Sabtu (23/3/2013). (JIBI/Harian Jogja/Amirudin Zuhri)

Polisi melakukan pengamanan ketat di depan pintu Lapas Sleman, Jogja, Sabtu (23/3/2013). (JIBI/Harian Jogja/Amirudin Zuhri)

SLEMAN– Salah satu kuasa hukum empat orang yang tewas dalam penyerbuan gerombolan bersenjata, Wandy Marseli menyatakan keempat kliennya baru, Jumat (22/3/2013) pagi ditahan di Lapas Sleman. Sebelumnya mereka ditahan di tahanan Polda DIY.

Advertisement

“Jam 11.OO WIB kemarin dipindah ke Cebongan dengan pengawalan ketat Brimob,” kata Wandy.

Alasan pemindahan ke Lapas Cebongan karena tahanan Polda DIY sedang renovasi. Sebelum ditahan di Polda, keempatnya ditahan di Mapolres Sleman.

“Rabu dipindah ke Polda,” katanya.

Advertisement

Keempat orang yang tewas dalam penyerbuan itu adalah Yohanes Juan Manbait, Gameliel Yermiyanto Rohi Rewu,Adrianus Candra Galaja, Hendrik Angel Sahetapi.

Wandy juga mengatakan saat penyerahan ke Lapas pihaknya hanya diperkenankan mengantar sampai pintu utama Lapas.

“Tidak ada alasan kenapa kami tidak boleh. Seharusnya kami memang mendampingi,” ujarnya.

Advertisement

Saat ini empat jenazah belum dievakuasi. Pintu Lapas dijaga ketat polisi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif