Pilkada
Rabu, 13 Maret 2013 - 20:44 WIB

PILGUB JAWA TENGAH: 6 Parpol Deklarasi Dukung HP-Don

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pengurus koalisi partai politik bergandengan tangan saat deklarasi pemenangan pasangan calon gubernur (cagub)-calon wakil gubernur (cawagub) Hadi Prabowo-Don Murdono pada Pilgub Jateng, Rabu (13/3/2013). (Bony Eko Wicaksono/JIBI/SOLOPOS)


Para pengurus koalisi partai politik bergandengan tangan saat deklarasi pemenangan pasangan calon gubernur (cagub)-calon wakil gubernur (cawagub) Hadi Prabowo-Don Murdono pada Pilgub Jateng, Rabu (13/3/2013). (Bony Eko Wicaksono/JIBI/SOLOPOS)

KARANGANYAR–Enam partai politik (parpol) di Kabupaten Karanganyar mendeklarasikan mendukung pasangan calon gubernur (cagub)-calon wakil gubernur (cawagub) Hadi Prabowo-Don Murdono pada Pilgub Jawa Tengah (Jateng).

Advertisement

Keenam partai koalisi tersebut adalah PKS, Partai Gerindra, PPP, Partai Hanura, PKB dan PKNU.

Ketua DPD PKS Karanganyar, Syamsul Bahri, mengatakan sesuai perintah pengurus DPW PKS Jateng, pihaknya mendukung pasangan HP-Don yang diusung koalisi partai. Pihaknya siap menggerakkan kader dan simpatisan PKS untuk memenangkan pasangan HP-Don pada Pilgub Jateng.

“Kami siap mendukung dan memenangkan pasangan HP-Don pada Pilgub Jateng,” ujarnya saat ditemui wartawan, Rabu (13/3/2013).

Advertisement

Koalisi partai segera membentuk tim pemenangan pasangan HP-Don pada Pilgub Jateng. Tim tersebut bakal segera bekerja dengan turun lapangan untuk menyosialisasikan pasangan HP-Don kepada akar rumput.

Menurutnya, pasangan HP-Don merupakan milik bersama karena diusung enam parpol. Selain itu, pasangan tersebut mempunyai pengalaman baik dalam menjalankan pemerintahan maupun membangun wilayah Jateng.

“Pasangan HP-Don milik bersama, kami akan konsolidasi terus menerus untuk memenangkan pasangan tersebut,” katanya.

Advertisement

Sementara Ketua DPC PPP Karanganyar, Romdloni, mengungkapkan pasangan HP-Don merupakan pasangan cagub-cawagub yang lembah manah. Kemampuan dan kwalitas pasangan tersebut tak diragukan lagi.

Menurutnya, koalisi partai harus yakin atas kemenangan pasangan HP-Don pada Pilgub Jateng. Pihaknya telah melakukan konsolidasi internal untuk menyosialisasikan pasangan HP-Don kepada kader dan simpatisan. “Seluruh kader siap memenangkan pasangan HP-Don pada Pilgub Jateng. Pasangan tersebut ngajeni dan ngayomi,” jelasnya.

Acara deklarasi tersebut juga dihadiri para pengurus koalisi partai seperti Ketua DPC Gerindra Karanganyar, Wagiyo, pengurus DPC PKB Karanganyar, Toni Hatmoko. Selain itu, sejumlah parpol yang tak lolos verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat ikut menghadiri dan mendukung pasangan HP-Don.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif