News
Kamis, 7 Maret 2013 - 20:10 WIB

PILKADA SUMUT 2013: Gus Irawan Ucapkan Selamat Pada Ganteng

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO – Keunggulan sementara pasangan Gatot Pujo Nugroho-Tengku Erry Nuradi (Ganteng) versi hitung cepat dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Sumatra Utara diapresiasi salah satu cagub, Gus Irawan.

Dari 90,29% suara total sampel yang digunakan untuk perhitungan cepat oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI), Gatot Pujo Nugroho -Tengku Erry Nuradi (GanTeng) 33,15%, disusul Effendi Simbolon-Jumiran Abdi (ESJA) 25,90%, dan diurutan ketiga Gus Irawan Pasaribu-Soekirman (GusMan) 19,85%.

Advertisement

No Urut 3 Chairuman Harapan -Fadly Nurzal memperoleh 8,70% dan Amri Tambunan -RE Nainggolan (AMRI-RE) 12,41%.

Pasangan yang menempati urutan ke tiga dalam hitung cepat tersebut akan mengapresiasi keunggulan sementara pasangan Ganteng melalui sms.

“Kita sudah melihat prediksi dari hasil hitung cepat. Jadi saya mengucapkan selamat untuk Mas Gatot dan Bang Erry. Nanti saya akan mengirimkan SMS kepada Mas Gatot,” kata Gus dilansir detik.com, Kamis (7/3/2013) sore.

Advertisement

Sementara itu, pasangan Ganteng yang menggelar jumpa pers dengan pendukungnya di Kantor Tim Sukses pasangan Ganteng juga mengungkapkan apresiasinya yang besar kepada seluruh masyarakat Sumut.

“Ini bukan hanya kemenangan kami, tetapi kemenangan seluruh masyarakat Sumut, bukan kemenangan partai. Jadi termasuk kemenangan dari kandidat lain. Ini adalah bagian dari demokrasi,” ujarnya, yang langsung disambut riuh oleh pendukungnya.

Untuk itu, dia mengemukakan sangat berterima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat, sehingga Pilkada Sumut dapat berjalan dengan baik dan aman.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif