Sport
Rabu, 6 Februari 2013 - 18:48 WIB

INDONESIA VS IRAK: Publik Solo Prediksi Timnas Kebobolan 3 Gol

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo Pra Piala Asia

Logo Pra Piala Asia

SOLO–Timnas Indonesia akan melakoni laga berat melawan Irak di Pra Piala Asia, Rabu (6/2/2013) mulai pukul 20.00 WIB. Pertandingan tersebut akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi SCTV. Berbagai tanggapan dari berbagai kalangan di Solo muncul terkait prediksi pertandingan pertama timnas.
Advertisement

Pejabat Divisi Media Pasoepati, Abidin Nacha memprediksi timnas akan menelan kekalahan 3-1. “Kalah 3-1, karena Indonesia pemainnya bukan dari satu negara tapi setengah Negara,” jelas Nacha.

Meski demikian Nacha memprediksi babak pertama akan berjalan dengan ketat. Tapi lanjutnya di babak kedua timnas akan banyak kebobolan karena fisik pemain kedodoran. “Selain perbedaan cuaca, pemusatan latihan belum maksimal,” ujar Nacha, Rabu (6/2/2013).

Advertisement

Meski demikian Nacha memprediksi babak pertama akan berjalan dengan ketat. Tapi lanjutnya di babak kedua timnas akan banyak kebobolan karena fisik pemain kedodoran. “Selain perbedaan cuaca, pemusatan latihan belum maksimal,” ujar Nacha, Rabu (6/2/2013).

Koordinator Romaindo Solo—kelompok suporter AS Roma di Solo, Reza Zainul Ikhsan, malah optimistis timnas akan kalah telak melawan Irak. “Kalah 3-0 atau bahkan bisa lebih,” yakin Reza.

Menurutnya Indonesia belum bisa mengimbangi permainan Irak. Hal ini jika dilihat dari permainan timnas melawan Yordania beberapa waktu lalu.

Advertisement

Sikap optimistis ditunjukan oleh mahasiswa Teknik Elektro UMS, Muhammad Didik Raharjo, dirinya berharap Indonesia akan menang 2-1 dalam menghadapi Irak nanti.

“Kalah menang tetap didukung, karena cinta Indonesia,” jelas Didik yang juga fans Manchester United ini.

Meski banyak tanggapan tentang pertandingan perdana pra piala Asia nanti malam. Namun semuanya satu suara agar timnas mampu lolos ke putaran final Piala Asia 2015 nanti. “Semoga lolos dari kualifikasi pra piala Asia,” harap Irwan

Advertisement

Terpisah, Head of Media & Communications Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS), Abi Hasantoso, ketika dihubungi lewat email pesimistis jika Indonesia dapat mengimbangi permainan Irak.

“Kita tahu berhadapan dengan Irak yang merupakan Juara Asia 2007 sangat berat. Dapat mengimbangi saja sudah merupakan hasil yang bagus,” papar Abi, Rabu (6/2/2013)

Meski demikian jika dirinya disuruh menebak skor untuk pertandingan nanti malam ia memilih kemenangan untuk timnas. “Tapi tak ada yang tak mungkin di sepakbola. Kalau harus menebak skor, Indonesia menang tipis 1-0 atas Irak,” yakin Abi lewat akun Twitternya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif