Bisnis
Selasa, 14 Mei 2024 - 05:24 WIB

Kegiatan Dekranas dan HKG PKK Diharapkan Berdampak pada Pelaku UMKM Solo

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah pengunjung menikmati suasana di dalam Pura Mangkunegaran Selasa (26/12/2023). (Solopos.com/Dhima Wahyu Sejati)

Solopos.com, SOLO— Perayaan hari ulang tahun (HUT) Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) ke-44 dan peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke-52 yang akan digelar di Solo pada Rabu-Sabtu (15-18/5/2024) diharapkan memberi dampak positif untuk para pelaku UMKM di Solo.

Ketua Komunitas Crafter Soloraya, Rina Sulistyaningsih, mengatakan pada kegiatan Dekranas dan HKG PKK yang di gelar di Solo kali ini banyak melibatkan pelaku UMKM dari Solo. Ada 11 pelaku UMKM yang diikutkan pada acara di Hotel Alila, Rabu (15/5/2024), termasuk dirinya. Kemudian lebih banyak lagi pelaku UMKM yang diikutkan di acara yang digelar di Pamedan Mangkunegaran dan di Balekambang.

Advertisement

Sebagai pelaku UMKM, terutama di bidang kerajinan, dia berharap kegiatan tersebut menjadi wadah yang baik bagi para pelaku UMKM di Solo untuk promosi produknya.

“Sebab ini akan banyak tamu yang sifatnya nasional, karena dari berbagai daerah, serta para pejabat,” kata dia, Senin (13/5/2024).

Advertisement

“Sebab ini akan banyak tamu yang sifatnya nasional, karena dari berbagai daerah, serta para pejabat,” kata dia, Senin (13/5/2024).

Dia juga berharap ada banyak transaksi yang menguntungkan pelaku UMKM. Setidaknya bisa membuka gerbang untuk transaksi ke depannya di luar acara tersebut.

Pemilik galeri task ain Lintang Kejora tersebut mengaku sudah mempersiapkan diri untuk terlibat dalam kegiatan di Hotel Alila nanti. “Karena untuk di Alila nanti waktunya cukup singkat dan padat, mungkin tidak banyak barang yang dibawa. Namun persiapan lebih pada katalog, kartu nama maupun flyer,” jelas dia.

Advertisement

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian Kota Solo, Wahyu Kristina, juga menyampaikan hal yang sama, bahwa acara Dekranas dan HKG PKK yang digelar di Solo secara langsung telah memberikan peluang bagi pelaku UMKM di Solo.

Meski tidak menyebutkan secara rinci, Wahyu menyebutkan banyak pelaku UMKM yang dilibatkan dalam kegiatan tersebut. Baik yang di Hotel Alila, Pamedan Mangkunegaran maupun Balekambang serta di sejumlah hotel.

Bahkan menurutnya, selain mengisi booth dekranasda Solo, sejumlah pelaku UMKM Solo juga diminta mengisi booth binaan BUMN maupun kementerian.

Advertisement

Meski produk yang diangkat lebih pada fashion dan kerajinan, namun sejumlah produk kuliner juga ditampilkan, terutama untuk kegiatan di Pamedan mangkunegaran dan Balekambang.

“Kami berharap, khususnya untuk UMKM Solo, ini kesempatan yang baik untuk tampil, berjajar dengan pelaku UMKM dari daerah lain,” jelas dia.

Dengan digelarnya kegiatan di Solo, memungkinkan lebih banyak produk dan lebih banyak pelaku UMKM yang ditampilkan. Berbeda cerita jika kegiatan tersebut digelar di daerah lain.

Advertisement

Bahkan menurutnya, kesempatan tersebut bukan hanya bisa didapat oleh pelaku UMKM yang terlibat di dalam lokasi kegiatan. Wahyu berharap semua pelaku UMKM di seluruh sudut kota Solo juga bisa mempersiapkan diri. Sebab ada kemungkinan para tamu yang sudah jauh-jauh datang ke Solo juga akan jalan-jalan ke pusat-pusat kuliner, pusat kerajinan, pasar dan tempat-tempat lain.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif