Soloraya
Rabu, 14 November 2012 - 22:35 WIB

TRADISI 1 SURA: Kepala Kerbau Diarak ke Lereng Atas Merapi

Redaksi Solopos.com  /  R. Bambang Aris Sasangka  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


BOYOLALI – Memperingati 1 Sura atau Muharam, warga Desa Lencoh, Kecamatan Selo, Boyolali, Rabu (14/11), menggelar sejumlah ritual. Salah satunya, mereka akan membawa sebuah kepala kerbau di Pasar Bubrah atau kawasan lereng Gunung Merapi.

Ritual itu menjadi puncak dari serangkaian acara yang dikenal dengan istilah Sedekah Gunung yang dihelat sejak tadi siang. Menurut rencana, kepala kerbau itu dibawa oleh empat orang dengan pimpinan Mbah Surat, sesepuh di Lencoh. “Mbah Surat sudah langganan setiap tahun membawa kepala kerbau, nanti pelaksanaan pukul 00.00 WIB. Mungkin empat orang yang naik hingga Pasar Bubrah,” kata salah satu panitia acara itu, Subagyo kepada Solopos.com.
Ia lantas mengabarkan gerimis turun di wilayahnya. Meskipun demikian, rangkaian acara lain masih berlangsung, salah satunya pertunjukan beberapa kesenian dari sepuluhan kelompok di Lencoh. Acara itu digelar di Joglo Wisata Selo.

Advertisement

Panitia memulai Sedekah Gunung dengan upacara penyerahan seekor kerbau yang telah dihias oleh Bupati Boyolali Seno Samodro. Kerbau tersebut lalu dikirab bersama dari Lapangan Samiran menuju Joglo Wisata Selo. Sampai di lokasi itu, kerbau disembelih dan dagingnya dimanfaatkan warga untuk dimasak. Warga hanya menyisakan kepala kerbau untuk ritual tengah malam di Pasar Bubrah tadi. Ritual tersebut diyakini warga Lencoh sebagai rasa syukur dan harapan mendapat keselamatan.

Bupati Seno Samodro mengatakan Pemda Boyolali mendukung pelestarian budaya itu. Dia mengaku Sedekah Gunung tahun ini dibantu pemerintah lewat pengadaan kerbau. “Kami berharap budaya semacam ini mampu menarik lebih banyak minat pengunjung. Dulu-dulunya kan kerbau untuk acara ini secara biaya ditanggungkan kepala desa, dari itu kami bantu,” ujar Seno sesaat setelah melepas kirab Sedekah Gunung di Lapangan Samiran, kepada Solopos.com. (JIBI/SOLOPOS/Oriza Vilosa)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif