Soloraya
Senin, 29 Oktober 2012 - 11:50 WIB

Bupati Wonogiri Canangkan Gerakan Gemar Membaca

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS)

Ilustrasi (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS)

WONOGIRI–Bupati Wonogiri, Danar Rahmanto, mencanangkan Gerakan Gemar Membaca di kabupaten setempat, Senin (29/10).

Advertisement

Sebelumnya, Bupati juga melepas konvoi Gerakan Gemar Membaca yang diikuti ratusan orang perwakilan dari Kantor Arsip dan Perputakaan Daerah (Arpusda) se-Provinsi Jawa Tengah.

Kepala Kantor Arpusda Wonogiri, Suradi, mengatakan konvoi diikuti puluhan pesepeda, rombongan pengelola perpustakaan desa, Wonogiri King Club (WKC), anggota trabas dan sejumlah mobil keliling perpustakaan se-Jateng.

“Kami harap kegiatan ini mampu mengajak masyarakat untuk gemar membaca. Sebab, minat baca masyarakat saat ini msh rendah,” katanya saat ditemui Solopos.com sebelum pelepasan konvoi.

Advertisement

Selain konvoi, ada pameran buku murah pada Senin-Minggu (29/10-4/11) di Komplek GOR Giri Mandala pukul 09.00 WIB-21.00 WIB. Pameran potensi dari 35 kabupaten/kota se-Jateng juga dihelat.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif