News
Kamis, 4 Oktober 2012 - 01:05 WIB

PILGUB JATENG: 5 Parpol Bingung Cari Cagub

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pemilu

Ilustrasi Pemilu

SEMARANG-Lima parpol yakni PAN, PKS, PPP, PKB dan Partai Golkar masih kebingungan mencari figur calon gubernur (cagub) yang akan diusung pada Pilgub Jateng 2013.

Advertisement

Padahal pendaftaran cagub dan calon wakil gubernur (cawagub) untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2013 tinggal lima bulan. KPUD Jateng telah menjadwalkan pendaftaran cagub-cawagub pada Februari mendatang.

Ketua Umum DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jateng, Wahyu Kristianto, mengatakan sampai sekarang masih bingung mancari figur cagub yang pas.

Advertisement

Ketua Umum DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jateng, Wahyu Kristianto, mengatakan sampai sekarang masih bingung mancari figur cagub yang pas.

”Kami masih mencari, antara lain dengan melihat figur-figur cagub yang telah muncul di permukaan,” katanya kepada JIBI/SOLOPOS di Semarang, Rabu (3/10/2012).

Di samping melihat figur cagub yang sudah ada, lanjut ia, PAN Jateng juga membentuk tim penjaringan cagub dan melakukan survai. Nantinya hasil dari tim penjaringan cagub dan survai menjadi bahan pertimbangan DPP PAN untuk menentukan cagub yang akan diusung.

Advertisement

Disinggung tentang nama Sekjen DPP PAN, Taufik Kurniawan menjadi cagub, dia, menyatakan masih menungggu kesediaan yang bersangkutan. Lebih lanjut, Wahyu menyatakan sambil mencari figur cagub, PAN melakukan komunikasi politik dengan parpol menengah lainnya untuk menjajagi koalisi pada Pilgub Jateng mendatang.

PAN yang hanya memiliki sembilan kursi di DPRD Jateng, tak bisa mengajukan cagub sendiri sehingga harus berkoalisi dengan parpol lain.”Sudah ada komunikasi dengan parpol menengah, seperti Partai Golkar, PPP, dan PKS, tapi belum mengarah ke koalisi,” ujarnya.

Dia menyadari waktu pendaftaran pasangan cagub dan cawagub dan pelaksanaan Pilgub Jateng sudah dekat.”Mohon doanya, supaya kami segera dapat figur yang pas,” pungkas Wahyu.

Advertisement

Sementara Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jateng, KH Yusuf Chudlori, menyatakan masih menakar cagub atau cawagub yang akan diusung pada pilgub mendatang. Untuk mendapatkan sosok yang pas, sambung dia, PKB meminta masukan dari kalangan kiai, tokoh, serta para kader akar rumput.

”Kami ingin mengetahui cagub atau cawagub yang diinginkan stakeholder, sehingga masih meminta masukan mereka,” ungkap dia.

Sambil mencari figu r cagub dan cawagub, imbuh Gus Yusuf, panggilan KH Yusuf Chudlori, PKB melakukan komunikasi dengan parpol lain untuk menyatukan visi misi membangun Jateng.

Advertisement

Sedang Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jateng, Arif Mudasir Mandar, menyatakan masih meminta masukan dari para kiai dan kader, tentang sosok Gubernur Jateng mendatang kayak apa.

”Nanti pada waktunya pasti kami akan menentukan cagub dan cawagub yang digadang PPP,” kata dia pada seminar Menakar Cagub dan Cawagub Jateng 2013-2018 di Semarang, Selasa (2/10/2012).

Mengenai pencalonan dirinya sebagai cagub oleh DPP, Arif Mudasir, mengatakan DPP terlalu berani.
”DPP kendel [berani], padahal saya saja tak berani,” ujar dia.

Sedang Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jateng, A Fikri Faqih, mengatakan, telah melakukan survai tentang sosok cagub.

”Hasilnya ada dari internal partai dan luar partai. Nantinya calon dari PKS akan kami sandingkan dengan calon dari parpol lain,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif