Soloraya
Sabtu, 11 Agustus 2012 - 12:44 WIB

Aisyiyah KARANGASEM Serahkan Zakat Fitrah

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Orang-orang lansia sedang cek kesehatan dan berat badan sebelum menerima zakat fitrah, di Gedung Kelompok Bermain (KB) Aisyiyah Karangasem, Laweyan, Sabtu (11/8/2012). (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

Orang-orang lansia sedang cek kesehatan dan berat badan sebelum menerima zakat fitrah, di Gedung Kelompok Bermain (KB) Aisyiyah Karangasem, Laweyan, Sabtu (11/8/2012). (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

SOLO—Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) Karangasem, Laweyan, Solo menyerahkan 62 zakat fitrah kepada 50 orang lanjut usia (lansia) dan 12 anak yatim, di Gedung Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK) Aisyiyah Karangasem, Laweyan, Sabtu (11/8/2012)

Advertisement

Ketua PRA Karangasem, Retni Widiyanti Dahlan Rais, mengatakan zakat fitrah itu di antaranya berasal dari anak-anak KB dan TK Aisyiyah Karangasem sebagai upaya pembelajaran.

“Kalau kepada lansia, tiap bulan ada pemberian bingkisan sedangkan pada bulan Ramadan ini ditambah untuk anak-anak yatim,” kata Sekretaris II PRA Karangasem, Arwaningsih, saat ditemui Solopos.com, sebelum acara.

Selain penyerahan zakat fitrah, orang-orang lansia itu juga cek kesehatan dan berat badan rutin bulanan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif