Tokoh
Selasa, 26 Juni 2012 - 13:44 WIB

INSPIRASI : Penyayang Keluarga

Redaksi Solopos.com  /  Is Ariyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Elsa Listya (FOTO: Istimewa)

Elsa Listya (FOTO: Istimewa)

Alumnus SMAN 3 Solo, Elsa Listya, menilai Sidrotun Naim termasuk perempuan yang apa adanya. Elsa yang masih kerabat dekat Naim mengakui saudaranya itu termasuk orang yang cerdas dan berasal dari keluarga pintar. Menurut Elsa, tidak hanya Naim, kakak Naim juga menerima beasiswa di Kanada. Selain pintar, Naim termasuk sosok penyayang keluarga dan sangat peduli terhadap keluarganya terutama ibunya.

Advertisement

“Dia itu anaknya lugu, apa adanya dan pastinya pintar. Kalau orang yang belum mengenal dia, mungkin kesannya cuek. Tapi pas diajak ngobrol, asyik dan kelihatan pintarnya,” ujarnya saat dihubungi Espos, Minggu (24/6).

Soal keberhasilan Naim sebagai doktor udang Indonesia dan baru-baru ini meraih penghargaan L’Oreal-UNESCO for Women in Science, perempuan yang bekerja di Radio Candisewu FM Klaten ini mengaku bangga. Dia berharap keberhasilan Naim dan hasil penelitiannya bermanfaat bagi masyarakat luas.

“Mudah-mudahan ilmunya bisa dikembangkan untuk masyarakat. Saya sebagai keluarga dan alumnus SMAN 3 Solo bangga. Saya sudah tidak bertemu dia hampir tujuh tahun. Sejauh ini komunikasi hanya lewat dunia maya, biasanya saling tukar kabar,” ujarnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif