Sport
Rabu, 23 Mei 2012 - 05:01 WIB

Masa Depan Drogba di Chelsea Masih Misteri

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

dok

Advertisement

LONDON — Masa depan Didier Drogba masih simpang-siur. Semula, striker asal Pantai Gading ini dikabarkan memutuskan untuk mengakhiri kebersamaannya bersama Chelsea.

Diberitakan majalah France Football, sambil menguraikan air mata, striker yang menjadi pahlawan Chelsea memenangi trofi Liga Champions ini mengumumkan keputusannya kepada rekan setimnya, John Terry.

Advertisement

Diberitakan majalah France Football, sambil menguraikan air mata, striker yang menjadi pahlawan Chelsea memenangi trofi Liga Champions ini mengumumkan keputusannya kepada rekan setimnya, John Terry.

Sontak, keputusan Drogba ini mengagetkan para rekan-rekannya di Chelsea. Apalagi keputusan ini diumumkan saat The Blues, julukan Chelsea, sedang melakukan parade trofi Liga Champions, Minggu (20/5/2012).

Drogba memutuskan hengkang setelah kemungkinan besar tak akan mendapat tempat di lini utama The Blues. Keputusan untuk mundur dari Chelsea ini sebenarnya sudah dipikirkannya sejak tiga tahun silam.

Advertisement

Selepas mundur dari Chelsea, Drogba dikabarkan bakal berlabuh ke Shanghai Shenhua. Klub yang bermain di kompetisi Liga Super China ini bahkan siap mengaji striker berusia 34 tahun ini sebesar 200.000 poundsterling per pekan. Mantan rekan Drogba di Chelsea, Nicolas Anelka yang telah lebih dulu bergabung dengan Shenhua siap menjadi duta dalam negosisasinya.

Seandainya pindah, Drogba mengaku tak akan menetapkan pilihannya ke klub Liga Premier lainnya. Baginya di Inggris hanya ada satu klub, yakni Chelsea.
Belum Pasti

Kendati demikian, keputusan Drogba ini bisa saja berubah dengan cepat. Apalagi kabar terkait hengkangnya Droba dalam waktu dekat ini langsung dibantah oleh agen Drogba, Fancois Gallardo. Dikutip dari goal.com, Gallardo menyatakan pernyataan kliennya yang diberitakan France Football itu tidaklah benar. Bahkan Gallardo mengaku kutipan yang konon merupakan pernyataan Drogba itu bukan langsung dari si pemain.

Advertisement

Pihak Chelsea hingga kini belum mengeluarkan pengumuman terkait pernyataan Drogba. Chief executive Ron Gourlay menyatakan sejauh ini belum ada keputusan apa pun diambil terkait masa depan Drogba.

“Pembicaraan dengan Didier (Drogba) masih berlangsung. Dia jelas sangat mencintai Chelsea dan semua yang teah dicapai klub ini,” terang Gourlay seperti dikutip Eurosport.com.

Drogba masih terikat kontrak dengan Chelsea hingga 30 Juni.
Mengingat penampilannya yang mampu menjadi pahlawan saat mengalahkan Bayern Munich di final Liga Champions, bukannya tak mungkin Chelsea bakal memperpanjang kontraknya.Imam Yudha

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Chelsea Drogba Pindah China
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif