News
Selasa, 22 Mei 2012 - 14:30 WIB

LOMBA GURU BERPRESTASI: 140 Peserta Ikuti Lomba Guru dan Kasek Berprestasi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - TES TERTULIS--Sejumlah guru TK peserta Lomba Kepala Sekolah, Guru Berprestasi dan Berdedikasi tingkat Kota Solo mengikuti tes tertulis di SDN Mangkubumen 16 Solo, Selasa (22/5/2012). (Eni Widiastuti/JIBI/SOLOPOS)


TES TERTULIS--Sejumlah guru TK peserta Lomba Kepala Sekolah, Guru Berprestasi dan Berdedikasi tingkat Kota Solo mengikuti tes tertulis di SDN Mangkubumen 16 Solo, Selasa (22/5/2012). (Eni Widiastuti/JIBI/SOLOPOS)

SOLO--Sebanyak 140 peserta mengikuti Lomba Kepala Sekolah, Guru Berprestasi dan Berdedikasi tingkat Kota Solo di SDN Mangkubumen 15 dan SDN Mangkubumen 16 Solo, Selasa-Rabu (22-23/5/2012).

Advertisement

Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo, Sulardi, mengungkapkan peserta terdiri atas 15 guru TK perwakilan dari setiap Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Disdikpora setiap kecamatan, 15 guru SD, 33 guru SMP, sembilan guru SMA, sembilan guru SMK, 15 kepala sekolah TK, 15 kepala sekolah SD, 15 kepala SMP, empat guru Pendidikan Luar Biasa (PLB) berdedikasi.

“Khusus kepala SMA/SMK, sudah dipilih Disdikpora siapa yang akan mewakili Kota Solo pada lomba serupa tingkat Provinsi Jawa Tengah, Juni,” jelasnya saat ditemui wartawan di sela-sela lomba di SDN Mangkubumen 16, Selasa.

Juri lomba, ungkapnya, terdiri atas unsur dari Disdikpora, Inspektorat, Kemenag, Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Sedangkan aspek penilaian mencakup portofolio, aspek kepribadian, manajerial, sosial, supervisi, akademik, dedikasi, loyalitas, tidak tercela. Rencananya pemenang lomba akan diumumkan Rabu hari ini.

Advertisement

Kepala Disdikpora Solo, Rakhmat Sutomo, mengungkapkan guru pemenang lomba akan diprioritaskan mengikuti seleksi calon kepala sekolah. Jika ada formasi, pengangkatannya juga akan diprioritaskan. Demikian halnya kepala sekolah berprestasi akan diprioritaskan diangkat sebagai pengawas.

Salah seorang pengawas SMA yang juga juri lomba, Soedjinto, mengungkapkan sebelum lomba peserta diminta membuat makalah. Unsur makalah yang dinilai meliputi sistematika penulisan, inovasi, kreativitas/pengembangan. Sedangkan penilaian saat presentasi mencakup penampilan, penguasaan materi, tampilan slide, keterampilan teknologi informasi dan komunikasi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif