Sport
Kamis, 26 April 2012 - 18:19 WIB

FIFA Terbitkan Kode Etik Anti Korupsi

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JENEWA–Badan Sepak Bola Dunia, FIFA, mempublikasikan kode etik baru bagi seluruh pemain dan ofisial sepak bola, yang didalamnya termasuk perintah langsung untuk menolak penyuapan dan korupsi dalam pertandingan.

FIFA mengirimkan draf  11 kode inti kepada 208 federasi sepak bola menjelang konggres tahunan yang akan digelar di Budapest, Hungaria, pada bulan depan. Tujuan utama dari publikasi kode etik baru ini termasuk menolak segala bentuk penyuapan dan korupsi serta menjaga etika dan tindakan dengan integritas di semua situasi.

Advertisement

Salah satu gugus tugas transparasi menyarankan adanya piagam perilaku sebagai bagian dari upaya untuk mendorong Presiden FIFA, Sepp Blatter memperbaiki reputasi FIFA setelah dugaan skandal penyuapan dan kecurangan dalam pemilihan tuan rumah Piala Dunia.

Dalam konggres tahunan di Budapest, satuan tugas terpisah menganalisis anggaran dasar sepak bola yang akan menyarankan batasan usia 72 tahun bagi semua kandidat untuk mendapatkan posisi di FIFA.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif