Soloraya
Sabtu, 26 November 2011 - 21:26 WIB

Blora pimpin Kejurprov Judo 2011

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Solopos.com)--Kabupaten Blora sementara memimpin ajang Kejurprov Judo 2011 di GOR Giri Mandala, Wonogiri, Sabtu (26/11/2011). Dengan mengantongi 9 medali emas, empat perak dan 8 perunggu, pejudo Pantura yang berbatasan dengan Provinsi Jatim itu masih berpeluang menambah pundi-pundi medali di hari kedua yang digelar, Minggu (27/11).

Pasalnya, Kejurprov Judo 2011 yang dibuka oleh Wabup Wonogiri, Yuli Handoko baru mempertandingkan 23 kelas dari 42 kelas yang dipertandingkan. Sementara itu, tuan rumah Wonogiri menduduki posisi runner up dengan raihan lima medali emas, tujuh perak dan enam perunggu.

Advertisement

Posisi Kota Gaplek ini masih bisa dikejar oleh pejudo kabupaten lain, seperti Kota Semarang yang berada di posisi ketiga dengan perolehan medali tiga emas, empat perak dan lima perunggu. Ketua panitia, Sutarto “Kenthung” menyatakan, perkembangan pembinaan judo di Blora cukup pesat.

“Di kejuaraan ini, Blora membawa cukup banyak pejudo-pejudo muda. Hal itu menunjukkan pembinaan judo di daerah itu cukup baik. Apalagi di Blora empat dojo yang ada saling berebut prestasi,” ujar mantan atlet judo tersebut.

(tus)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif