Soloraya
Senin, 21 November 2011 - 16:00 WIB

68 Guru ikuti sosialisasi media pembelajaran

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi. (dok Solopos)

Wonogiri (Solopos.com)–Sebanyak 68 guru yang tergabung dalam Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Bermutu, Selogiri, Wonogiri mengikuti sosialisasi media pembelajaran  Senin (21/11/2011).

ilustrasi. (dok Solopos)

Advertisement

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan (UPT Disdik) Selogiri, Suratun, menyatakan pembicara dalam acara yang digelar di ruang pertemuan SDN 2 Tekaran, Selogiri itu adalah Wahyu Adi dari UNS Solo. Dia berharap para peserta memiliki inovatif dan kreatif seusai mengikuti sosialisasi.

“Di era globalisasi sekarang, seorang guru dituntut melakukan kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan cepat dan mudah. Kemajuan IT harus mampu dimanfaatkan para guru dalam sisi pembelajaran. Seorang guru jangan sampai ketinggalan ilmu teknologi dan kalah cepat dengan anak didik.”

Ia menjelaskan, seorang guru diwajibkan meningkatkan kinerja agar prestasi anak didik tercapai. “Pola pembelajaran jangan monoton dan membosankan. Pembelajaran dengan media akan menambah kemajuan wawasan anak didik,” ujarnya.

Advertisement

(tus)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Guru K3S Selogiri Wonogiri
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif