Soloraya
Kamis, 8 September 2011 - 15:20 WIB

Dewan desak Bupati lantik direktur baru PDAM

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wawan Setya Nugraha (Dok.SOLOPOS)

Wawan Setya Nugraha (Dok.SOLOPOS)

Wonogiri (Solopos.com)–Kalangan pimpinan DPRD Wonogiri mendesak semua pihak secepatnya mengakhiri polemik seputar pengisian kekosongan jabatan direktur PDAM Giri Tirta Sari.

Advertisement

Polemik berkelanjutan dikhawatirkan akan membuat kekosongan jabatan makin lama dan berpotensi mengganggu pelayanan kepada masyarakat.

Ketua DPRD Wonogiri, Wawan Setya Nugraha mengatakan masa jabatan pejabat sementara (Pjs) direktur PDAM sudah berakhir sejak sepekan lalu, tepatnya pada Jumat (2/9/2011).

Namun, hingga kemarin, meski surat keputusan (SK) penunjukan direktur baru sudah terbit, Bupati belum juga melantik direktur baru tersebut.

Advertisement

“Ini berarti selama sepekan terakhir telah terjadi kekosongan jabatan direktur PDAM. Sudah tentu ini berpotensi mengganggu kinerja manajemen PDAM dan bisa mengganggu pelayanan kepada masyarakat. Padahal pemenuhan kebutuhan air sangat penting bagi masyarakat,” jelas Wawan, saat ditemui wartawan di Gedung DPRD, Kamis (8/9/2011).

Politisi PDIP itu mengaku menyadari penentuan pejabat direktur baru PDAM bukanlah domain pihaknya, melainkan kewenangan penuh Bupati, yang tentunya harus dilakukan sesuai prosedur dan mekanisme yang benar.

Karena itu, dia meminta jika sudah menentukan pejabat direktur baru tersebut, Bupati hendaknya segera melantik pejabat dimaksud, agar tidak terjadi kekosongan terlalu lama.

Advertisement

Pernyataan hampir senada disampaikan Wakil Ketua DPRD, Hamid Noor Yasin. Ditemui terpisah di Gedung DPRD, Kamis, Hamid juga mengharapkan agar kekosongan jabatan direktur PDAM segera diisi.

(shs)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif