Minggu, 31 Juli 2011 - 17:28 WIB

Padusan, harga tiket Tirtomoyo tidak naik

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Ribuan warga Minggu (31/7) memadati, kolam renang Tirtomoyo Mahanan Solo. Mereka melakukan tradisi padusan, yang biasanya dilakukan oleh masyarakat sebelum pelaksanaan bulan Ramadhan. Pengelola Kolam Renang Tirtomoyo Mahanan Solo Tirto Kusumo Diningrat saat ditemui di kantornya Minggu (31/7) mengatakan, untuk tahun ini jumlah pengunjung diperkirakan akan meningkat dari tahun sebelumnya.

Menurut Tirto jika pada tahun lalu jumlah pengunjung mencapai 3 ribu orang, maka tahun 2011 akan lebih dari 3 ribu orang. Mereka yang datang, untuk melakukan tradisi padusan itu adalah rombongan anak-anak, dan keluarga.  Tirto menambahkan, kolam renang buka pada pukul 6 pagi, dan puncak pengunjung pada jam 8 pagi hingga 12 siang. Setelah itu, pengunjung akan datang lagi sore jam 15.00 hingga jam 16.30, namun memang tidak serama pagi hari. Semetara itu untuk mengantisipasi, hal-hal yang tidak diinginkan, maka pengelola menambah jumlah keamanan, serta tim SAR. Jika hari biasa hanya ada 4 orang dari tim SAR, maka untuk even padusan jumlahnya menjadi ada 11 orang, dan 3 petugas keamanan. Sedangkanb untuk harga tiket  pihaknya tidak menaikkan, yaitu tetap Rp. 4.500. [SPFM/hen]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif