Selasa, 26 Juli 2011 - 21:08 WIB

Ade belum laporkan tudingan Nazaruddin pada pimpinan

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD) M Nazaruddin mengaku pernah bertemu dengan Deputi Penindakan Ade Rahardja dan Jubir KPK Johan Budi untuk memanipulasi proses hukum kasus suap wisma atlet. Ade sendiri belum pernah melapor ke pimpinan soal tudingan Nazaruddin itu. Sedangkan Johan, mengaku langsung menceritakannya kepada tim pengawas internal.

Ketua KPK Busyro Muqoddas mengapresiasi inisiatif yang diambil Johan. Ini juga yang menjadi salah satu alasan Busyro dan pimpinan lainnya menolak permintaan mundur Johan.

Advertisement

Sementara itu, Wakil Ketua KPK M Jasin siap menjalani pemeriksaan komite etik KPK terkait tudingan dari Muhammad Nazaruddin. Namun dia menilai para sejawatnya di jajaran pimpinan KPK juga layak untuk menjalani pemeriksaan oleh komisi etik.

Wakil Ketua KPK Bidang Pencegahan tersebut mengatakan siapa saja petinggi KPK yang disebut oleh Nazaruddin juga harus diperiksa oleh komite etik. Jasin juga menyebut ada pejabat-pejabat lain di KPK yang pernah bertemu dengan tersangka kasus suap Wisma Atlet SEA Games 2011 Palembang itu. [dtc/rda]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif