Sabtu, 23 Juli 2011 - 10:40 WIB

Teror di Norwegia tewaskan 80 orang

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Oslo [SPFM], 1

Jumlah korban yang tewas dalam tembakan membabi buta dalam acara kemping pemuda di Pulau Utoya, Norwegia, mencapai angka 80 orang. Kepolisian Norwegia hari Sabtu (23/7) pagi seperti dikutip CNBC dan CNN menjelaskan, sedikitnya 80 korban tewas akibat tembakan membabi buta yang dilancarkan orang berseragam polisi di kemping pemuda di Pulau Utoya. Sementara tujuh orang lainnya tewas dalam ledakan di pusat kota di Oslo, dekat kantor Perdana Menteri. Beberapa korban di Pulau Utoya ditembaki di air ketika mencoba menyelamatkan diri saat berenang.

Advertisement

Juru bicara Kepolisian Norwegia Are Frykholm kepada CNN mengatakan menangkap seorang tersangka di Pulau Utoya, yang mengenakan seragam polisi. Ciri-cirinya sama dengan orang yang terlihat di dekat gedung pemerintah sesaat sebelum terjadi ledakan. Lelaki ini naik feri dan tiba di tempat kemping setelah melalui pemeriksaan. Kepala Kepolisian Nasional Norwegia, Sveinung Sponheim kepada wartawan di Oslo mengatakan, senjata yang digunakan adalah senjata otomatis. Acara kemping pemuda Partai Buruh Norwegia dihadiri sekitar 700 anak muda yng berusia rata-rata antara 16 tahun dan 22 tahun. Tapi ada yang berusia 13 tahun dan paling tua 30-an tahun. Mereka akan mengikuti kelas pelatihan politik dan berperan serta dalam aktivitas kelompok sepanjang hari dan menginap semalam di pulau, yang lokasinya sekitar 20 mil dari Oslo. [kcm/lia]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif