Rabu, 20 Juli 2011 - 17:11 WIB

Pengangguran di Solo masih tinggi

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Tingkat pengangguran di Solo  masih terbilang tinggi. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, 20 persen dari jumlah angkatan kerja yang sebesar 300 ribu orang. Dengan kondisi Pemerintah Kota Solo terus berupaya mencari solusi solusi masalah pengangguran. Salah satunya dengan menggelar pameran bursa secara periodik. Untuk tahun ini, pameran bursa kerja oleh Dinsosnakertrans, menyediakan sebanyak 3.793 lowongan. Sejumlah lowongan tersebuit diikuti oleh sebanyak 48 perusahaan, yang bergerak di berbagai bidang seperti perbankan, kesehatan, asuransi, hotel hingga garmen.

Kepala Dinsosnakertrans Solo Singgih Yudoko, pada pembukaan Rabu (20/7) menilai, pameran bursa kerja cukup efektif untuk membantu pemerataan kerja. Di samping Bursa Kerja Online (BKO) yang terus di update. Diungkapkan Kepala Kabid Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kerja Dinsosnakertrans Solo Agus Alwanto, akses para pencari kerja terhadap BKO dengan alamat www.bursa kerjasurakarta.com cukup tinggi. Rata rata per hari mencapai 10-15 pengunjung.

Advertisement

Di sisi lain, Sekda Kota Solo Budi Suharto berharap, keberadaan bursa bisa terus diintensifkan dan menjadi kegiatan rutin. Namun demikian, efektifitas bursa kerja harus dievaluasi, agar memberikan nilai tambah bagi pengembangan SDM. [SPFM/dev]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif