Soloraya
Rabu, 6 Juli 2011 - 15:24 WIB

Arah kiblat ribuan masjid di Karanganyar melenceng

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - (wordpress)

(wordpress)

Advertisement

Karanganyar (Solopos.com)--Arah ribuan masjid yang tersebar di Karanganyar masih melenceng. Karena itu, Kementerian Agama (Kemenag) Karanganyar bakal menentukan arah kiblat di ribuan masjid tersebut.

Kepala Kemenag Karanganyar, Juhdi Amin mengatakan, ada 1.900 an masjid yang arah kiblatnya masih melenceng. Secara keseluruhan baru 50 masjid yang sudah diukur kembali. “Ada yang betul-betul sudah sesuai, ada yang melencengnya amat banyak. Mayoritas memang sudut melencengnya sangat banyak,” ujar Juhdi Amin, Rabu (6/7/2011).

Menurut Juhdi, orang jaman dulu banyak yang membuat masjid hanya dengan mengurutkan jalan. Atau, banyak juga warga yang membangun masjid atas kesepakatan warga setempat. Ada juga yang pembangunan masjidnya tidak memakai alat canggih dalam menentukan arah kiblat. Jadi, kata dia, pihaknya tidak heran bila banyak masjid di Karanganyar yang melenceng.

Advertisement

Pada awal Juli ini, tim Kemenag sudah mulai bergerak ke masjid-masjid untuk menentukan arah kiblat. Sebab hampir setiap hari pihaknya mendapatkan permohonan dari takmir masjid. Pihak Kemenag menargetkan tahun ini bisa selesai sebab jumlah masjid di Karanganyar mencapai 2.000 an.

“Paling tidak gerakan ini bisa memberikan motivasi kepada masyarakat bahwa pengukuran arah kiblat itu sesuai dengan syariat,” jelas Juhdi. Bila ada masyarakat atau takmir masjid yang ingin arah kiblat masjidnya diluruskan, lanjut Juhdi, maka pemohon cukup mengajukan surat permohonan yang ditujukan ke Kemenag Karanganyar.

(fas)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif