Kamis, 24 Maret 2011 - 17:52 WIB

Solo FC kunjungi SMAN 7 Solo

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Tim sepak bola Solo FC hari ini (Kamis, 24/3) mengunjungi SMA Negeri 7 Solo. Manager Operasional Solo FC Abraham EWT saat ditemui di sela-sela acara mengatakan kunjungan tersebut untuk memperkenalkan tim. Menurut Bram, potensi pelajar SMA untuk kemajuan sepak bola nasional cukup besar. Oleh sebab itulah, Solo FC memiliki komitmen untuk memanjukan sepak bola nasional dengan memberikan motivasi kepada anak muda agar mereka lebih mencintai sepak bola. Dengan mencintai sepak bola, diharapkan bibit-bibit pemain bola bermunculan. Selain itu, dengan kunjungan tersebut diharapkan mampu meningkatkan jumlah penonton remaja di Stadion.

Sementara itu, suasana dari kunjungan tersebut cukup meriah. Beberapa siswa bahkan sempat tanya jawab kepada sejumlah pemain Solo FC, seperti kepada David Micevski,Sergey Litinov, dan Alexander Vrteski. [SPFM/hen]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif