Kamis, 24 Maret 2011 - 15:43 WIB

Presiden Yudhoyono gelar rapat paripurna antisipasi radiasi nuklir

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hari ini menggelar rapat paripurna di Kantor Presiden dengan semua menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II. Berbagai agenda akan dibahas termasuk membahas antisipasi Indonesia terhadap radiasi nuklir akibat gempa dan tsunami di Jepang beberapa waktu lalu.

Juru Bicara Presiden Bidang Dalam Negeri Julian Aldrin Pasha di Kantor Presiden Kamis (24/3) mengatakan, selain membahas mengenai nuklir juga akan dibahas mengenai overstay serta pemulangan tenaga kerja Indonesia yang bermasalah di Arab Saudi. Julian menambahkan, soal antisipasi nuklir Jepang ini Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa akan memberikan pemaparan dalam rapat paripurna tentang langkah-langkah antisipasi yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia dalam mengantisipasi radiasi nuklir Jepang. [dtc/tna]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif