Soloraya
Selasa, 22 Maret 2011 - 15:54 WIB

Kelompok Pembudidaya Ikan Mina Utama sasar supermarket

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Solopos.com)–Kelompok Pembudidaya Ikan Karya Mina Utama asal Desa Tegalrejo, Kecamatan Sawit, Boyolali berupaya menyasar produk lele ke supermarket.

Kelompok yang membudidayakan lele di Kampung Lele ini berupaya memasarkan produk olahan lele tidak hanya ke toko-toko.  “Kita sudah punya tempat untuk pengolahan. Ada keripik, abon, keripik sirip, pilus dan donat. Selama ini kita pasarkan ke toko-toko. Tahun ini kita rambah supermarket,” ujar Ketua Kelompok Karya Mina Utama, Darseno kepada Espos, Selasa (22/3/2011).

Advertisement

Selain itu, pemasaran ke lingkup yang lebih luas diperlukan. “Ini merupakan lahan yang sangat potensial. Sayang jika tidak kita kembangkan. Aneka hasil olahan dari lele juga tengah kita kembangkan,” tandasnya.

(m90)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Mina Utama
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif