Soloraya
Selasa, 15 Maret 2011 - 21:23 WIB

Toko ban di Mojosongo dibobol maling

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Solopos.com)–Toko ban Bima di Jalan Boyolali-Solo km 3, Dukuh Pomah, Mojosongo, Boyolali, Senin (14/3), dibobol maling. Akibatnya kerugian ditaksir Rp 100 juta.

Berdasarkan data yang dihimpun Espos di Mapolres, Selasa (15/3/2011), aksi pencurian itu baru diketahui sekitar pukul 05.30 WIB. Kawanan pencuri di toko ban milik Eko Setyawan, 42, warga Butuh, Mojosongo itu membawa barang-barang, antara lain 160 buah ban mobil dan sepeda motor, dua set velg mobil, dua set kunci dan dua buah dongkrak.

Advertisement

Kali pertama aksi pencurian itu diketahui saksi Eko Prihatin, 26, warga Dukuh Pomah, Mojosongo. Eko yang bertugas sebagai penjaga toko , saat itu berjaga dan tidur di toko. Sekitar pukul 03.00 WIB, saksi Eko pulang ke rumah bermaksud makan. Sekitar pukul 05.30 WIB, saksi kembali ke toko. Namun, ketika sampai di depan toko, melihat pintu depan sebelah timur sudah dalam keadaan terbuka. Atas peristiwa itu kemudian saksi melaporkan ke pemilik rumah.

Korban yang memperoleh informasi kemudian mengecek kondisi tokonya. Ternyata ratusan barang dagangannya raib dibawa kabur pencuri. Atas peristiwa itu, korban kemudian melapor ke Mapolres Boyolali untuk penyelidikan lebih lanjut. Petugas segera datang dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Diduga, pelaku tidak sendirian dan beraksi menggunakan mobil. Saat beraksi diduga para pelaku menjebol pintu dengan menggunakan linggis.  Kapolres Boyolali AKBP Romin Thaib melalui Kasatreskrim AKP Saprodin membenarkan adanya peristiwa itu. Kasatreskrim menambahkan saat ini kasus itu masih dalam penyelidikan petugas.

Advertisement

(fid)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Toko Ban Di Mojosongo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif