Soloraya
Selasa, 8 Maret 2011 - 15:13 WIB

DPRD Kutai Kartanegara kunjungi Karanganyar

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karanganyar (Solopos.com) — Sebanyak tujuh anggota Komisi I DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur, berkunjung ke Kabupaten Karanganyar, Selasa (8/3/2011) siang.

Rombongan Komisi I itu diterima Asisten Pemerintahan Setda Karanganyar, Any Indrihastuti, di Ruang Anturium, Rumah Dinas Bupati Karanganyar. Dalam paparannya, Any antara lain menjelaskan tentang program tujuh hari kerja dan inovasi pelayanan publik di Karanganyar.

Advertisement

Inovasi pelayanan itu antara lain Larasita (layanan rakyat untuk sertifikat tanah) dan Ratna (rakyat terdaftar negara aman) untuk layanan sejumlah kartu kependudukan. Ketua Komisi I DPRD Kutai Kartanegara, Guntur mengatakan ada kesamaan geografis antara Kutai Kartanegara dengan Karanganyar. Karena itu, pihaknya berharap ada kesamaan pandangan dalam sistem pemerintahan.

“Ke depan, mudah-mudahan dari studi komparasi ini ada hal-hal positif yang bisa dipetik untuk kami terapkan di Kabupaten Kutai Kartanegara. Terutama tentang Perda dan kebijakan-kebijakan public,” kata Guntur.

(fas)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif