News
Sabtu, 19 Februari 2011 - 17:30 WIB

Hadapi 2014, tiga partai dekati partai Prabowo

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Espos) – Saat ini, ada tiga pimpinan partai yang memberikan sinyal untuk bergabung dengan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Ketiganya secara intensif berkomunikasi dengan partai yang mengusung Prabowo Subianto menjadi calon Presiden pada 2014 nanti.

Demikian dinyatakan Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Suhardi, Sabtu (19/2). Namun, Suhardi belum bersedia menyebutkan tiga partai itu. “Jangan disebutkan dulu, ya. Soalnya, siapa tahu mereka berubah di tengah jalan. Tapi kalau menilai dari tanda-tandanya sih, mereka bakal masuk,” kata Suhardi. “Sebelum Mei 2011, saya kira mereka sudah resmi bergabung.”

Advertisement

Yang jelas, Suhardi melanjutkan, ketiga partai ini merupakan partai yang cukup banyak pendukungnya di Pemilu 2009 lalu, walau memang belum berhasil meraih kursi di Parlemen Senayan. “Kalau tiga partai ini sudah bergabung, berarti kami tambah besar lagi. Tambah kekuatan (menuju Pemilu 2014).”

Perkembangan akhir-akhir ini yang terjadi di internal partai, kata Suhardi, membuat Partai Gerinda begitu percaya diri. Apalagi, sebelumnya tujuh partai telah bergabung, yang terakhir Partai Bintang Reformasi.

Suhardi juga menyatakan Partai Gerindra akan berjuang habis-habisan untuk menang di Pemilu 2014 dengan belajar dari pengalaman Pemilu 2009 yang hasilnya belum memuaskan.

Advertisement

VIVAnews/try

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif