Sport
Kamis, 17 Februari 2011 - 15:33 WIB

Tertinggal jauh, fans Chelsea diminta lupakan gelar

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

London (Espos) – Kompetisi Liga Primer Inggris masih cukup jauh dari akhir musim. Namun karena sudah tertinggal terlalu jauh dari puncak klasemen, fans Chelsea pun diminta untuk mulai melupakan titel juara.

Chelsea saat ini duduk di peringkat kelima klasemen dengan 45 poin. Mereka terpaut 12 poin dari Manchester United (MU) di posisi puncak.

Advertisement

Secara matematis peluang Chelsea untuk juara belum tertutup. Masih banyak kemungkinan yang bisa terjadi dalam 12 laga tersisa. Namun demikian, menurut bekas bek Chelsea, Jason Cundy, MU sudah terlalu jauh dikejar. Cundy pun meminta fans The Blues melupakan gelar juara.

“Fans Chelsea perlu untuk melupakan gelar. Ini sudah selesai. Saya melihat banyak sampah di media hari ini. ‘Mereka sekian poin di belakang Manchester United’. Lupakan Manchester United, kita tak akan bisa mengejarnya, kita tak akan bisa mengejar Arsenal, mereka berdua-lah yang akan memperebutkan gelar,” ungkap Cundy yang membela Chelsea di periode 1988-1992, seperti dikutip ESPN Star.

Menurut Cundy, lebih baik Chelsea fokus untuk finish di posisi empat besar. Target itu dinilai lebih realistis. “Spurs dan Manchester City adalah dua tim yang perlu dikejar. Sesegera mungkin setelah Anda berhenti mengkhawatirkan gelar, saya pikir Chelsea akan bergerak maju,” pungkas pria 41 tahun ini.

Advertisement

dtc/try

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Chelsea Lupakan Gelar
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif