News
Jumat, 11 Februari 2011 - 14:25 WIB

Wakil Ketua DPD: Keluarkan dari Islam atau bubarkan

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Espos) – Wakil Ketua DPD RI Laode Ida memiliki pandangan yang sangat berbeda dengan sejumlah aktivis Hak Asasi Manusia (HAM). Menurut Laode, untuk dapat keluar dari persoalan Ahmadiyah yang berlarut-larut, aliran itu harus keluar dari Islam atau dibubarkan.

“Harus tegas, jangan berputar-putar lagi. Keluarkan Ahmadiyah dari Islam atau bubarkan saja. Itu jalan keluarnya,” ujar Laode dalam diskusi Perspektif Indonesia di Gedung DPD RI, Jumat (11/2) siang.

Advertisement

Menurut Laode, persoalan Ahmadiyah ini jangan melulu berputar pada penegakan HAM. Pembubaran Ahmadiyah ini, sambung Laode, tidak akan bertentangan dengan konstitusi. Karena menurutnya kepentingan berbangsa dan bernegara harus diutamakan.

“Konstitusinya perlu dilihat dalam konteks yang benar. Negara ini jangan dibiarkan terus kacau. Jangan biarkan masyarakat banyak terus berkonflik karena kelompok kecil pengganggu,” terangnya.

dtc/try

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Laode Ida Wakil Ketua DPD
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif